5 Wasit Sepak Bola Terkaya di Dunia, Ada yang Jadi Sponsor Pembalap F1
INDOSPORT.COM - Wasit memiliki peran vital dalam suatu pertandingan sepak bola, yakni sebagai pengadil. Meski begitu, profesi sebagai pengadil di lapangan kerap dipandang sebelah mata.
Dibandingkan pendapatan para pemain dan pelatih, wasit yang perannya terbilang sangat penting dalam suatu pertandingan sepak bola malah memiliki bayaran sangat sedikit.
Di Liga Inggris yang dicap sebagai kompetisi sepak bola terpopuler di dunia, seorang wasit malah mendapat bayaran yang tak terbilang banyak bila dibandingkan gaji para pelaku di dalamnya.
Bayaran untuk pengadil lapangan di Liga Inggris hanya sekitar 1150 poundsterling atau sekitar 23 juta rupiah per laga saja seperti yang dilansir dari laman Goal Internasional.
Jumlah bayaran tersebut hanya untuk para wasit yang memimpin laga di kasta teratas. Alhasil jika dihitung, para wasit di Liga Inggris hanya mengantongi 70 ribu poundsterling atau sekitar Rp1,4 miliar per tahunnya dari bayaran tersebut.
Nilai 70 ribu poundsterling ini terbilang kecil. Apalagi jika dibandingkan dengan bayaran rata-rata pemain yang nilainya bahkan bisa dua kali atau tiga kali lipat hanya dalam satu pekan.
Meski demikian, wasit pun tetap mampu hidup penghasilan yang dimiliki, baik itu didapat dari dalam ataupun dari luar pekerjaannya sebagai pengadil lapangan.
Kira-kira, jika ditilik dari kekayaannya, siapakah 5 wasit terkaya di dunia sepak bola saat ini? Berikut daftarnya.
1. Deretan Wasit Terkaya di Sepak Bola
5. Damir Skomina (Slovenia)
Damir Skomina merupakan salah satu wasit kenamaan dunia berkat aksinya memimpin final Liga Champions 2018/19 antara Liverpool vs Tottenham Hotspur.
Pamor sebagai salah satu pengadil terbaik, Skomina pun memiliki bayaran besar yang turut membantu menaikkan kekayaannya yakni sekitar 5 juta dolar atau Rp72,6 miliar.
4. Antonio Mateu Lahoz (Spanyol)
Wasit yang memimpin final Liga Champions 2020/21 antara Manchester City vs Chelsea diketahui memiliki kekayaan sama Damir Skomina dengan total kekayaan 5 juta dolar atau Rp72,6 miliar.
Wasit bernama lengkap Antonio Miguel Mateu Lahoz memang dicap sebagai salah satu wasit terbaik di dunia berkat keputusan-keputusannya.
Namanya menjadi perbincangan karena pasca final ia kedapatan menangis hanya karena untuk pertama kalinya ia memimpin laga final di kompetisi bergengsi.
3. Martin Atkinson (Inggris)
Wasit asal Inggris, Martin Atkinson juga masuk dalam daftar wasit terkaya di dunia saat ini.
Atkinson banyak memimpin laga-laga penting di kancah domestik seperti Community Shield dan final Piala Liga, serta beberapa laga bertajuk Big Match.
Atkinson diketahui memiliki kekayaan sebesar 8 juta dolar atau sekitar Rp116 miliar. Nilai yang cukup wah.
2. Mark Clattenburg (Inggris)
Siapa yang tak kenal Mark Clattenburg? Wasit asal Inggris terkenal akan sepak terjangnya di dunia wasit dan kontroversinya kala memimpin laga.
Meski kini tak lagi menjadi wasit di Liga Inggris, Clattenburg tetap disibukkan dengan aktivitas di lapangan hijau di mana ia menjadi kolumnis untuk media.
Sepak terjang terbaik Clattenburg sebagai wasit terjadi di 2016 kala memimpin final Liga Champions 2015/16 dan final Euro 2016.
Dari pekerjaannya sebagai pengadil lapangan, Clattenburg memiliki kekayaan cukup berlimpah yakni 12 juta dolar atau sekitar Rp174 miliar.
1. Bjorn Kuipers (Belanda)
Wasit yang memimpin final Euro 2020 ini menjadi wasit terkaya di dunia saat ini. Dikutip dari laman Eachday Sports, Bjorn Kuipers dilaporkan memiliki kekayaan mencapai 13,5 juta dolar atau Rp196 miliar.
Kekayaannya didapat bukan hanya dari bayarannya sebagai wasit saja, melainkan juga dari usaha supermarket yang ia dirikan dan ia rintis dalam hidupnya.
Kuipers sendiri merupakan pendiri supermarket yang mendominasi Belanda. Bahkan bisnisnya tersebut pernah menjadi sponsor pembalap Formula 1, Max Verstappen.