Salip AC Milan, Juventus Raih Kesepakatan Boyong Wonderkid Brasil Secara Gratis
INDOSPORT.COM - Juventus berhasil menyalip AC Milan setelah dikabarkan meraih kesepakatan dengan Kaio Jorge. Sang bintang akan pindah dari Santos ke Juventus secara gratis
Juventus dan AC Milan sebelumnya memang saling sikut untuk mendapatkan tanda tangan Kaio Jorge yang kontrak kerjanya dengan klub Santos akan berakhir pada musim dingin Desember nanti.
Rossoneri sempat dilaporkan telah menjalin kesepakatan dengan agen Jorge, namun tidak dengan Santos. Pasalnya, Santos tak setuju dengan penawaran tersebut.
AC Milan telah menyetujui persyaratan pribadi dan menawaran biaya transfer senilai 3 juta euro atau setara dengan Rp51 miliar, atau lebih kecil dari 10 juta euro (Rp170 miliar) dari yang diminta Santos.
Namun harapan AC Milan untuk mendapatkan Jorge nampaknya harus pupus, setelah Juventus mampu menyalip Rossoneri dalam perburuan mendapatkan wonderkid Brasil tersebut.
Melansir dari Sportitalia, Juventus dikabarkan telah menjalin kesepakatan pribadi dengan Kaio Jorge dan telah menandatangani perjanjian pra-kontrak.
1. Bisa Pindah Secara Gratis
Menurut informasi tambahan dari UOL Esporte, Kaio Jorge telah menandatangani perpanjian pra-kontrak dengan Juventus yang akan berlaku mulai Januari 2022.
Ini berarti, Jorge bisa bergabung dengan Bianconeri secara gratis sebagai pemain bebas transfer pada Januari nanti, dan akan menolak opsi penawaran dari klub lain, termasuk AC Milan.
Di sisi lain, Juventus juga dikabarkan siap jika harus membayar sejumlah biaya kepada Santos untuk mendapatkan Kaio Jorge lebih cepat pada musim panas ini.
Pasalnya, mereka dalam kondisi menguntungkan setelah memegang perjanjian pra-kontrak yang membuat Si Nyonya Tua menyikut AC Milan dalam perburuan wonderkid asal Brasil ini.