Menpora Ingin Pernyataan Tertulis Bahwa Klub dan Pemain Akan Patuhi Prokes
INDOSPORT.COM - Menpora Zainudin Amali meminta kepada PSSI dan PT LIB untuk membuat pernyataan tertulis terhadap klub dan pemain untuk taat menjaga protokol kesehatan.
Setidaknya pernyataan tertulis dari pemain dan klub sebagai bukti bahwa benar-benar taat akan protokol kesehatan selama Liga 1 bergulir.
Menpora Zainudin Amali selaku perwakilan pemerintah memang mendukung penuh bergulirnya kembali Liga 1 2021. Namun memang ia menekankan perhelatan Liga 1 202q berjalan dalam protokol kesehatan yang sangat ketat.
Bahkan bagi Zainudin Amali menilai bahwa protokol kesehatan Liga 1 2021 jauh lebih ketat dari perhelatan turnamen Piala Menpora 2021.
1. Pernyataan Tertulis
Terkait permintaan ini, Menpora menilai seluruh klub dan pemain siap taat menjaga protokol kesehatan. Namun meski mendapat pernyataan komitmen dari klub dan pemain, Menpora menilai hal itu belumlah cukup.
Untuk itu Zainudin Amali meminta PSSI dan PT LIB menyiapkan surat atau bentuk tertulis dari klub dan pemain untuk taat menjaga protokol kesehatan selama Liga 1 bergulir.
"Jadi itu yang saya tanggap dari yang disampaikan PSSI bahwa mereka secara teknis pasti akan dilakukan secara ketat untuk protokol kesehatan. Protokol ketat, pasti itu, karena itu akan mengikat untuk semua orang, akan mengikat," ucap Menpora.
"Dan saya harap PSSI dan LIB untuk membuat itu sebagai pegangan tertulis, dan saya kira itu suatu hal yang tidak sulit ya bagi pemain dan bagi klub yang keinginan untuk ikut di dalam kompetisi ini sudah benar-benar bulat, pasti hal seperti itu bukan hal yang sulit untuk mereka patuhi," tegas Zainudin Amali.
PSSI dah PT LIB memang sudah menyiapkan untuk Liga 1 2021 berjalan pada 20 Agustus mendatang. Liga 1 musim 2021 ini disiapkan berlangsung dalam enam series.
Namun terkait dimana lokasi penyelenggaraan Liga 1 nantinya PSSI dan PT LIB akan lebih fleksibel melihat daerah mana yang memiliki penyebaran Covid-19 landai.