TC ke Solo, Arema FC 'Anak Emaskan' Akun Medsos Ketimbang Media Kredibel
INDOSPORT.COM - Arema FC terindikasi menghindari sorotan media terhadap segala aktivitas tim menjelang persiapan kick-off BRI Liga 1 2021-2022.
Secara diam-diam, pasukan Eduardo Almeida sudah menuju Solo, Jawa Tengah. Training Center menjadi agenda dalam program mereka sejak berangkat, Kamis (12/8/21).
Awak media yang tidak diberikan informasi kemudian mencoba konfirmasi ke pihak Media Officer (MO). Terlebih, informasi keberangkatan tim ke Solo justru bocor lewat sebuah akun fans club Arema FC.
"Sejauh ini kami mendapat informasi itu dari medsos, dan dikonfirmasi oleh rekan-rekan media. Tentu, kami akan komunikasikan lagi dengan tim pelatih," ujar MO Arema FC, Sudarmaji, Jumat (13/8/21).
Pada agenda TC itu, Dendi Santoso dkk. bahkan sudah dikabarkan hendak beruji coba dengan Barito Putera yang juga menjalani TC di Yogyakarta.
"Ya memang rencananya ada agenda latihan dan uji coba," jelas Sudarmaji singkat tanpa berkenan menyebutkan detail dan lawan Arema FC nantinya.
1. Menghindar?
Indikasi ini tercermin sejak presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, meluncurkan mes dan bus baru. Tak ada awak media yang diundang dalam rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-34, Rabu (11/8/21).
Sebaliknya, klub berlogo kepala singa itu justru kini memprioritaskan akun-akun media sosial, seperti fans club dan pribadi. Mereka mendapat akses penting dalam peliputan berita.
Jauh-jauh hari sebelumnya, akses peliputan berita awak media yang bernaung di bawah perusahaan berbadan hukum, juga seakan percuma. Petinggi Arema FC kini lebih mengumbar agenda konferensi pers di hadapan publik.
Contoh paling kongkret adalah konferensi pers dalam perkenalan Diego Michiels dan Carlos Fortes. Keduanya diperkenalkan secara virtual di akun Instagram Arema FC.