x

Berjubel, Persib Kenalkan 11 Sponsornya untuk Arungi Liga 1 2021-2022

Kamis, 26 Agustus 2021 18:25 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Yosef Bayu Anangga
Menjelang bergulirnya Liga 1 2021-2022, PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) secara resmi memperkenalkan 11 sponsor yang akan mendukung perjuangan tim Persib Bandung di musim 2021-2022.

INDOSPORT.COM - Menjelang bergulirnya Liga 1 2021-2022, PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) secara resmi memperkenalkan 11 sponsor yang akan mendukung perjuangan tim Persib Bandung di musim 2021-2022.

Berbeda dengan musim sebelumnya, perkenalkan 11 sponsor Persib Bandung kali ini, dilakukan secara virtual pada Kamis (26/08/21), pasalnya saat ini masih dalam suasana pandemi covid-19.

Baca Juga
Baca Juga

Sejumlah perusahaan yang mendukung skuat Maung Bandung mengarungi Liga 1 2021 - 2022 adalah Indofood, PermataBank Syariah, Intersport Soccer, Kopi ABC, Telkomsel, Mobil Pom Mikro, Halodoc, Indaco Warna Dunia, Panther Energy Drink, Didimax, dan Sportama selaku Official Kit Supplier.

Direktur PT PBB, Teddy Tjahjono, mengatakan kerjasama yang terjalin dengan sponsor menjadi motivasi bagi skuat Maung Bandung yang akan berlaga di Liga 1 yang merupakan kasta tertinggi sepakbola Indonesia.

Selain itu, diharapkan dari kerjasama antara manajemen Persib dan sponsor, bisa menguntungkan kedua belah pihak.

Baca Juga
Baca Juga

Kerja sama komersial antara Persib dan sejumlah mitra tersebut akan mencakup hak untuk penempatan logo masing-masing brand di jersey dan adboard Persib.

“Kami berterima kasih kepada para sponsor yang melanjutkan komitmen mereka untuk bersama-sama Persib pada musim ini,” kata Teddy Tjahjono.

"Semoga kolaborasi yang saling menguntungkan antara Persib dan para mitra senantiasa membawa kemajuan demi terwujudnya industri sepakbola yang profesional di Indonesia," cetusnya.


1. Buka Potensi Kolaborasi

Direktur PT PBB, Teddy Tjahyono di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin (23/12/2019).

Selain itu, Persib juga sangat membuka kesempatan untuk berbagai potensi kolaborasi dan inisiatif baru bersama sponsor. Ketika situasi pandemi terjadi, Persib juga mendorong semangat inovasi dalam bentuk aktivasi di ranah digital.

Sebelumnya, Persib telah melibatkan sponsor dalam berbagai kegiatan pengembangan komunitas dan kegiatan sosial.

“Kami selalu melibatkan para mitra dalam setiap pengambilan keputusan dan inisiatif korporat kami agar sesuai dengan target atau ekspektasi mereka, untuk kemudian menghasilkan inovasi-inovasi apa saja yang dapat kita jalankan dalam kerjasama ini,” jelas Teddy.

Persib BandungLiga IndonesiaLiga 1Teddy TjahjonoBola IndonesiaBerita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini