Bukan ke Arsenal, Antonio Conte Resmi Kembali ke Liga Champions
INDOSPORT.COM – Alih-alih menjadi manajer Arsenal menggantikan Mikel Arteta, Antonio Conte resmi mendapatkan pekerjaan baru dengan kembali terlibat di Liga Champions musim ini.
Nama Antonio Conte mendadak menjadi perbincangan. Pria Italia ini digaungkan sebagai calon manajer baru Arsenal, menggantikan Mikel Arteta.
Seperti diketahui, The Gunners memang didesak memecat Arteta setelah Bernd Leno dkk terpuruk sebagai juru kunci di Liga Inggris musim ini, usai selalu kalah di 3 laga pertama. Tak hanya itu, Arsenal bahkan belum mencetak 1 gol pun dan sudah kebobolan 9 kali.
Dengan statusnya yang menganggur dan kesuksesannya bersama Juventus, Chelsea, dan Inter Milan, Conte pun dinilai bisa menjadi sosok yang tepat untuk membangkitkan The Gunners.
Dilansir Football Italia, Conte kini telah mendapatkan pekerjaan baru usai meninggalkan Inter Milan akhir musim lalu.
Namun, bukannya bergabung dengan Arsenal, pria Italia itu akan kembali terlibat di gelaran Liga Champions yang musim lalu diikutinya bersama Nerazzurri.
Meski demikian, Conte tidak akan membesut kontestan Liga Champions musim ini, melainkan menjadi pundit bagi Sky Sport Italia.
Kabar ini juga telah dikonfirmasi jurnalis senior Sky Sport Italia, Gianluca di Marzio. Melalui Instagram-nya, di Marzio mengunggah fotonya bersama Conte.
Ia pun menuliskan keterangan dengan nada lelucon, “Antonio Conte dipinjamkan ke Sky Sport Italia dengan opsi permanen hingga bangku cadangan berikutnya.”
Musim lalu, Conte memimpin Inter Milan tampil di Liga Champions meski akhirnya Nerazzurri kandas di fase grup sebagai juru kunci.
1. Laris Diincar di Bursa Transfer Musim Panas
Conte sendiri secara mengejutkan meninggalkan Inter Milan akhir musim lalu meski sukses membawa tim tersebut menjuarai Serie A Italia. Kepergiannya ditengarai karena perselisihan dengan manajemen klub terkait langkah di bursa transfer.
Sejak meninggalkan Giuseppe Meazza, ia sempat dikaitkan dengan sejumlah klub dan bahkan sempat bernegosiasi dengan Tottenham Hotspur.
Namun, ia gagal mencapai kesepakatan dengan klub London Utara itu dengan Tottenham akhirnya menunjuk Nuno Espirito Santo sebagai manajer baru.
Statusnya yang tidak membesut klub mana pun membuatnya didengungkan penggemar Arsenal untuk menjadi pengganti Mikel Arteta yang dinilai menunjukkan performa buruk bersama The Gunners awal musim ini.