Barcelona Masih Ngotot Pulangkan Bintang Muda Bundesliga Jerman
INDOSPORT.COM - Klub raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona, masih belum menyerah untuk bisa kembali membawa pulang gelandang muda RB Leipzig, Dani Olmo.
Seperti diketahui, Barcelona telah gagal mendaratkan Dani Olmo pada bursa transfer musim panas 2021. Mereka kesulitan untuk meyakinkan manajemen RB Leipzig.
Dani Olmo sebenarnya telah setuju bila harus kembali ke Barcelona yang merupakan ke klub masa kecilnya. Namun mahar transfer 50 juta euro atau sekitar Rp843 miliar membuat Barca tidak bisa berbuat banyak.
Dilansir Mundo Deportivo, Barcelona rupanya tetap tidak menyerah. Mereka berupaya untuk kembali mengajukan proposal kepada klub Bundesliga Jerman itu pada bursa transfer musim dingin 2022 mendatang.
Ronald Koeman memang sangat mendambakan transfer Dani Olmo di skuatnya. Ia butuh gelandang serang dengan gaya bermain seperti pemain timnas Spanyol tersebut.
Pada musim 2020-2021 lalu, Dani Olmo bermain apik saat berseragam RB Leipzig. Ia sukses mencetak tujuh gol dan 12 assist dalam 46 pertandingan di semua kompetisi.
1. Barcelona Dapatkan 3 Pemain Bintang Gratisan
Pada bursa transfer musim panas 2021 Barcelona cukup beruntung karena sukses mendaratkan tiga pemain secara gratis yakni Sergio Aguero, Eric Garcia dan Memphis Depay.
Di sisi lain, Barcelona harus kehilangan mega bintang asal Argentina, Lionel Messi yang kemudian memutuskan pindah ke PSG.
Di akhir jendela bursa transfer, Barcelona juga melepas Antoine Griezmann. Penyerang timnas Prancis tersebut kembali ke Atletico Madrid dengan status pinjaman.