x

Komentari Debut Messi di PSG, Presiden Barcelona: Saya Tak Suka

Selasa, 7 September 2021 16:09 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Isman Fadil
Lionel Messi saat melakoni debut untuk Paris Saint-Germain (PSG).

INDOSPORT.COM – Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengungkapkan perasaan yang ia miliki saat melihat Lionel Messi melakoni debut bersama Paris Saint-Germain (PSG).

Laporan dari AS menyebutkan jika Laporta mengakui jika dirinya tak merasa senang melihat Messi bermain dalam balutan jersey selain Barcelona.

Baca Juga
Baca Juga

“Saya melihat debutnya bersama PSG dan saya tak menyukai hal tersebut. Itu situasi yang aneh,” tutur Laporta dikutip dari AS.

“Saya belum berbicara dengannya (Lionel Messi) semenjak ia meninggalkan Barcelona. Kisah tentang dirinya (dan Barcelona) akan terus berlanjut. Saya katakan itu karena dia adalah seorang Barcelonista.”

Seperti diketahui, Lionel Messi secara mengejutkan memutuskan untuk hengkang dari Barcelona setelah kontraknya bersama raksasa Catalan itu habis.

Barcelona lantas gagal mengikat Messi dengan kontrak anyar. Krisis finansial yang parah membuat mereka tak bisa memberikan kontrak anyar pada Messi.

Baca Juga
Baca Juga

Di bursa transfer musim panas kemarin, Messi kemudian memutuskan untuk bergabung bersama Neymar, Angel Di Maria, Kylian Mbappe di PSG.


1. Debut dari Bangku Cadangan

Lionel Messi saat melakoni debut untuk Paris Saint-Germain (PSG).

Lionel Messi sendiri telah mencatatkan debut bersama PSG di laga pekan ke-4 Ligue 1 2021/22 kontra Reims (30/09/21).

Ia masuk di menit ke-66 menggantikan eks rekan setimnya di Barcelona, Neymar. Sayang di laga debutnya ini, Messi gagal berbicara banyak.

Messi diprediksi bakal menjali debut penuh sebagai starter di laga pekan ke-5 Ligue 1 2021/22 kontra tim promosi Clermont Foot, Sabtu (11/09/21) mendatang.

BarcelonaLionel MessiPSGJoan LaportaLiga Spanyol

Berita Terkini