Belum Debut, Aguero Sudah Akui Barcelona Cuma Underdog Liga Champions
INDOSPORT.COM - Penyerang baru Barcelona, Sergio Aguero, mengakui jika timnya bukanlah favorit juara di gelaran Liga Champions 2021/2022. Bukan hal yang aneh mengingat Los Cules memang sedang berada dalam kondisi kurang ideal dalam berbagai aspek.
Meski demikian, Aguero berjanji jika label kuda hitam atau underdog bakal membuatnya Barcelona menjadi lemah. Sejarah panjang mereka di Liga Champions yang sudah dimenangi lima kali, La Blaugrana akan tetap mati-matian mengincar trofi The Big Ears.
"Barcelona tetaplah Barcelona. Klub sebesar ini harus selalu memasang target jadi juara. Kami memang bukan favorit di Liga Champions namun lawan tetap harus hormat," papar Aguero pada RAC1.
"Tiap kali aku harus berjumpa dengan Barcelona sebelum datang kemari aku selalu waspada. Bahkan saat mereka dalam kondisi terburuk. Publik harus mewaspadai itu,"
Musim ini Barcelona terundi bergabung dalam Grup E fase grup Liga Champions. Bukan barang enteng karena di sana juga ada raksasa Bundesliga Jerman sekaligus kampiun dua musim lalu, Bayern Munchen.
Masih segar dalam ingatan bagaimana Die Roten menggulung Los Cules dengan skor 8-2 di Estadio Da Luz dua tahun lalu dalam babak perempat final.
Terakhir kalinya Barcelona kemasukan sampai delapan gol dalam satu pertandingan adalah pada 1946 silam kala dibabat Sevilla di Copa del Rey.
Matchday pertama yang jatuh pada 15 September mendatang akan jadi kali pertama kedua tim bertemu lagi usai pembataian tadi. Barcelona akan kebagian menjadi tuan rumah lebih dulu di Camp Nou.
1. Tanpa Aguero
Sayangnya Aguero tidak akan bisa membantu rekan-rekannya menahan gempuran Bayern di kandang. Saat ini striker Argentina berusia 33 tahun itu masih bergelut dengan cedera betis yang menghalanginya untuk mendapat debut dengan Barcelona hingga kini.
Semula eks Manchester City dan Atletico Madrid itu diprediksi harus absen sampai November namun bisa saja ia kembali merumput lebih cepat. Jika memang harus menepi selama itu maka Aguero bisa melewatkan juga tiga matchday saat Barcelona meladeni Benfica dan Dynamo Kiev.
"Progresku terlihat baik dan mungkin pekan depan sudah boleh sedikit berlatih di lapangan. Belum ada kepastian kapan bisa benar-benar pulih tapi setidaknya tidak separah dugaan sebelumnya," sambung Aguero lagi.
"Tes dari lab tidak menunjukkan kemunduran. Walau begitu terburu-buru juga bukan opsi terbaik dalam pemulihan." pungkasnya kemudian.