Bruno Atau Ronaldo? Ini Jawaban Bos Man United Soal Algojo Penalti
INDOSPORT.COM - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, masih belum memberikan jawaban yang jelas saat ditanyai mengenai siapa eksekutor penalti utama timnya saat ini. Dengan adanya Bruno Fernandes dan Cristiano yang jelas Setan Merah bisa merasa aman saat dihadiahi tendangan 12 pas.
Bagi Solskjaer, baik Bruno maupun Ronaldo sama-sama akan diandalkan untuk situasi penalti. Sang pelatih asal Norwegia sudah berdiskusi dengan dua bintang tim nasional Portugal tersebut namun tidak membocorkan apapun pada media.
Yang jelas sebuah keputusan sudah diambil. Solskjaer percaya jika Manchester Uited siap untuk menendang penalti kapanpun bahkan tanpa duo algojo terbaik mereka.
"Aku tahu jika pertanyaan soal penalti akan dilontarkan dan aku sudah berbicara mengenai ini dengan Bruno dan Cristiano. Kami punya dua pemain yang tidak akan membuat tim cemas saat tiba waktunya," papar Solskjaer seperti yang diwartakan Sky Sports.
"Ini adalah situasi yang menguntungkan. Setiap laga kami akan bicara dan keputusan akan diambil olehku. Semua pemain siap untuk menendang,"
"Manchester United punya banyak pemain yang handal dalam penalti. Tidak cuma Cristiano dan Bruno, tapi juga ada Marcus (Rashford). Penalti bukan untuk dipermasalahkan karena tujuan utama ada membantu tim untuk menang," tambah eks juru latih Cardiff City dan Molde FK tersebut.
1. Bruno Unggul Di Rasio
Bruno Fernandes saat ini tercatat sebagai pemain Manchester United dengan rasio terbaik dari titik putih. Gelandang serang 27 tahun itu dalam kariernya sudah menendang 45 kali dengan hanya tiga kali gagal atau berakurasi 93,3%.
Meski demikian Cristiano Ronaldo tetap tidak boleh dikesampingkan. Walau akurasinya lebih rendah dengan 83,23% namun itu hanya karena CR7 sudah menghadapi lebih banyak situasi penalti. Total ada 167 penalti ditendang penyerang 36 tahun tersebut dan 139 diantaranya sukses menjebol gawang lawan.
Mengingat keduanya punya hubungan baik di tim nasional Portugal sepertinya tidak akan jadi masalah apabila Bruno yang tadinya jadi algojo utama The Red Devils mengalah. Apalagi Ronaldo terkenal sebagai pemain yang ambisius dalam menggenjot statistiknya di lapangan.