x

Ditahan Imbang di Laga Uji Coba, Pelatih Timnas Wanita Indonesia Mengaku Senang

Kamis, 16 September 2021 22:00 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
Timnas Wanita Indonesia menggelar latihan perdana di Lapangan D Senayan, Jakarta, Senin (08/03/21).

INDOSPORT.COM - Timnas Wanita Indonesia bermain imbang dalam laga uji coba melawan tim PON Jawa Barat. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Merpati, Depok, Rabu (12/09/21) kemarin, Timnas Wanita ditahan imbang 2-2.

Dalam laga uji coba ini, Timnas Wanita Indonesia tampil tanpa beban. Srikandi Garuda mampu unggul lebih dahulu sundulan Baiq Amiatun pada menit 28. Skor 1-0 menutup paruh pertama.

Pada babak kedua, kedua juru taktik tim mulai melakukan pergantian pemain. Aksi jual beli serangan tercipta hingga tempo permainan semakin tinggi di babak kedua.

Baca Juga
Baca Juga

Pada menit 57, giliran PON Jabar yang menyamakan kedudukan. Aksi striker PON Jabar, Hanipa Halimatusyadiah berhasil menjebol gawang skuat Garuda Pertiwi yang dikawal ketat Riska Aprilia.

Bahkan 2 menit berselang, Hanipa kembali berhasil mencatatkan namanya di papan skor dan membawa tim PON Jabar unggul 2-1.

Tak butuh waktu lama bagi Timnas Wanita untuk menyamakan kedudukan. Pada menit 61, Rani Mulyasari berhasil menambah satu angka melalui tendangan bebas hingga membawa skuat Garuda Pertiwi imbang 2-2 yang bertahan hingga akhir pertandingan.

Menanggapi hasil imbang ini, pelatih Timnas Wanita In, Rudy Eka Priyambada cukup puas. Sebab sang lawan mampu memberikan perlawanan sengit bagi timnya.

Baca Juga
Baca Juga

“Saya cukup puas dengan pertandingan hari ini, apalagi Tim PON Jawa Barat memberikan tekanan kepada para pemain di sepanjang laga. Para pemain hari ini menghadapi tim yang sudah memiliki chemistry yang kuat, karena persiapan tim Jabar sudah satu setengah tahun sebelum menghadapi PON," ucap Rudy Eka


1. Evaluasi

Timnas Wanita Indonesia menggelar latihan perdana di Lapangan D Senayan, Jakarta, Senin (08/03/21).

Namun meski begitu mantan pelatih Tira Persikabo tidak menutup mata. Baginya ada beberapa hal yang harus di evaluasi dalam timnya.

"Meski berakhir imbang, tetap harus ada beberapa poin yang dievaluasi, apalagi di babak kedua para pemain terlalu terburu-buru dalam mengantisipasi bola,” ujar pelatih kepala Rudy Eka Priyambada.

Rudy menambahkan bahwa uji coba yang dijalani ini begitu penting bagi anak-anak asuhannya, terutama mempertajam fokus fan konsentrasi selama berjalannya laga.

“Uji coba ini bagus untuk tim, karena dari laga ini anak-anak bisa belajar lebih lagi saat menghadapi tim lawan yang secara kemampuan merata. Jadi, konsentrasi dan fokus pemain harus ditingkatkan lagi selama 90 menit penuh” tutup Rudy Eka.

Seperti diketahui, Timnas Wanita akan melawan Singapura sebanyak dua kali pada ajang Kualifikasi Piala Asia Wanita pada 24 dan 27 September mendatang di Tajikistan. Pemenang laga ini akan lolos ke Piala Asia Wanita 2022 mendatang di India.

Jawa BaratLiga IndonesiaRudy Eka PriyambadaTimnas Wanita Indonesia

Berita Terkini