x

Hasil Pertandingan Liga 1 PSM Makassar vs Barito Putera: Laskar Antasari Berpesta

Senin, 27 September 2021 17:08 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Juni Adi
Aksi selebrasi pemain Barito Putera usai menaklukan PSM Makassar dengan skor 2-0 tanpa balas

INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan lanjutan pekan kelima kompetisi kasta tertinggi Liga 1 musim 2021-2022 antara PSM Makassar vs Barito Putera.

Pertandingan Liga 1 antara PSM Makassar vs Barito Putera baru saja selesai tersaji di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (27/9/2021).

Baca Juga
Baca Juga

Jalannya Pertandingan:

Pada baba pertama, Barito Putera yang mengincar kemenangan perdana langsung menekan sejak menit awal. Beberapa peluang didapatkan oleh Alaeksandar Rakic namun selalu digagalkan oleh barisan belakang PSM.

Pasukan Milomir Seslija juga beberapa kali melakukan tekanan namun pertahanan Laskar Antasari masih terlalu kuat. Hingga wasit meniupkan peluit akhir babak pertama belum ada gol yang terjadi.

Seusai jeda, Juku Eja dikejutkan dengan gol cepat Barito pada menit ke-48. Aleksandar Rakic membawa Barito unggul lebih dulu lewat tandukan mautnya memanfaatkan umpan lambung dari Bagas Kaffa.

Unggul satu gol membuat motivasi pasukan Djadjang Nurdjaman semakin bertambah. Mereka mampu menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat gol tembakan jarak jauh dari Rafael Gomes de Oliviera pada menit ke-60.

Baca Juga
Baca Juga

Tertinggal dua gol membuat pasukan Milomir Seslija tidak tinggal diam. Mereka kemudian berbalik menekan dan mengurung pertahanan Barito Putera.

Namun hingga wasit menipkan peluit akhir babak kedua, skor kemenangan untuk Barito Putera tetap tidak berubah. Hasil ini membuat Laskar Antasari melejit ke urutan 14 klasemen Liga 1 dari yang sebelumnya di posisi juru kunci.


1. Susunan Pemain PSM Makassar vs Barito Putera

Susunan Pemain PSM Makassar vs Barito Putera.

PSM Makassar (4-3-3): Syaiful; Erwin Gutawa, Hasyim Kipuw, Zulkifli Syukur, Abdul Rahman, Rasyid Bakrie, Sutanto Tan, Wiljan Pluim, Anco Jansen, Ilham Udin, Yacob Sayuri.

Cadangan: M Reza, Abdul Rahman, Dolly Gultom, Syahrul Mustofa, Arfan, Fajar Handika, M Rian, M Rizky, Saldy, Serif Hasic.

Pelatih: Milomir Seslija.

Barito Putera (4-4-2): M Riyandi; Azamat Baimatov, Dandi Maulana, M Rifqy, Bayu Pradana, Lutfhi Kamal, M Buyung, Rafael Oliveira, Rakic, Bagas Kaffa, Beni Oktovianto.

Cadangan: Aditya Harlan, Miftah Sani, Yuswanto, Alif Jaelani, C Rumbiak, M Firly, M Rafi, Ferdiansyah, Kahar, Rafly.

Pelatih: Djadjang Nurdjaman.

Barito PuteraPSM MakassarHasil PertandinganLiga IndonesiaGomes de OliveiraLiga 1Aleksandar Rakic

Berita Terkini