Keren, Jorginho Indonesia Milik PSM Makassar Diburu Klub Yunani

Kamis, 30 September 2021 16:53 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
Gelandang PSM Makassar alumni Garuda Select, M Rafli Asrul. Gelandang PSM Makassar alumni Garuda Select, M Rafli Asrul.

INDOSPORT.COM - Kabar baik bagi sepak bola Indonesia. Wonderkid PSM Makassar, Muhammad Rafli Asrul dikabarkan diminati oleh tim luar negeri dari Bosnia dan Yunani.

Rafli Asrul bukanlah nama baru di kancah sepak bola nasional. Ia merupakan pemain jebolan Garuda Select II dan III, sehingga pernah menimba ilmu di Inggris dan Italia.

Bahkan, kepiawaian Rafli di lini tengah dan saat membantu serangan, membuat pelatih Garuda Select dan eks Timnas Inggris, Des Walker memanggil Rafli sebagai 'Jorginho'.

Baca Juga
Baca Juga

Beberapa waktu lalu, Rafli Asrul dikabarkan diminati oleh klub sepak bola asal Bosnia & Herzegovina, yakni Zeljeznicar Banja Luka.

Hanya saja, belum ada pembicaraan lebih lanjut dari tim tersebut untuk memboyong Rafli Asrul. Gelandang 18 tahun itu lantas memilih membela tim senior PSM di Liga 1.

Sayangnya, hingga pekan kelima ini, Rafli Asrul juga belum meraih kepercayaan dari pelatih Milomir Seslija untuk membela tim dan masuk starting line up PSM Makassar

Rafli lantas dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-18, sebagai persiapan menghadapi Piala Dunia U-20 2023 yang akan digelar di Indonesia.

Baca Juga
Baca Juga

Seiring waktu, kini muncul lagi kabar baik jika Rafli Asrul diminati oleh klub Yunani. Kabar ini pertama kali datang dari Media Officer PSM, yakni Sulaiman Abdul Karim.


1. Negosiasi dengan Klub Yunani

Muhammad Rafli Asrul, pemain Garuda Select II dari PSM Makassar.

Sule, sapaan akrabnya, mengatakan bahwa Rafli diminati klub Yunani. Klub tersebut sedang menjalin negosiasi untuk merekrut pemain top asis Garuda Select tersebut.

"Sesuai rumor yang beredar, ada klub asal Yunani (yang sedang mengincar Rafli Asrul), mudah-mudahan prosesnya lancar," ucap Sule, dinukil dari Tribun Timur, pekan lalu.

Jika benar demikian, maka Rafli Asrul bisa mengikuti jejak seniornya di PSM, Asnawi Mangkualam yang melebarkan sayap ke luar negeri, tepatnya di klub asal Korea.
 

YunaniBosnia-HerzegovinaPSM MakassarLiga IndonesiaRafli Asrul

Berita Terkini