Liga Italia: Fiorentina Banderol Vlahovic dengan Harga Fantastis
INDOSPORT.COM - Hanya berselang beberapa jam setelah mengkonfirmasi kepergian Dusan Vlahovic, kini klub Liga Italia Fiorentina langsung mematok mahar bagi siapa saja yang ingin memboyong bomber berusia 21 tahun itu.
Dusan Vlahovic kini tengah berada di ambang pintu keluar Stadion Artemio Franchi markas Fiorentina. Setelah sempat digosipkan akan segera meneken kontrak anyar, kini pemain berpaspor Serbia itu itu menyatakan menolak mengabdi lebih lama bersama La Viola.
Keputusan Vlahovic untuk enggan menambah masa bakti bersama Fiorentina dikonfirmasi langsung oleh Presiden La Viola Rocco Commisso.
"Kami juga beberapa kali meningkatkan tawaran kami untuk mengakomodasi permintaan baik Dusan Vlahovic dan rombongannya. Namun, meskipun kami berusaha keras, tawaran itu belum diterima,” kata Commisso melansir dari Sempre Milan.
“Selama waktu saya di Florence selama beberapa minggu terakhir, saya secara pribadi telah berusaha untuk menemukan solusi yang akan membuat pemain dan klub bahagia, tetapi saya kecewa untuk mengatakan bahwa upaya dan upaya kami belum membuahkan hasil.
Hanya berselang beberapa jam setelah ucapan Commisso, kini Fiorentina akhir mematok harga jual Vlahovic. Tak tanggung-tanggung mereka langsung menetapkan mahar yang terbilang fantastis.
Fiorentina telah mematok harga jual Dusan Vlahovic setelah sang bomber menyatakan niatnya untuk angkat kaki dari Stadion Artemio Franchi.
1. Fiorentina Tetapkan Harga Vlahovic
Melansir dari Football Italia via La Gazzetta dello Sport, La Viola telah memasang label fantastis senilai 90 juta euro (setara Rp1,4 Triliun).
Kabarnya, Fiorentina akan bersikukuh dengan mahar tersebut. Artinya mereka akan menolak mentah-mentah tawaran yang bersikar di angka kurang dari Rp1,4 Triliun.
Hingga kini, Vlahovic tak pernah sepi pembeli. Meskipun klub papan atas Eropa sudah memprediksi Vlahovic akan dibanderol selangit, namun banyak klub Eropa masih menaruh minat padanya.
Tercatat, Direktur Tottenham Hotspur Fabio Paratici tetap menjadi pengagum Vlahovic. Ia bahkan hampir saja mendatangkannya di bursa musim panas ini sejak kepergian Harry Kane kencang berhembus.
Selain itu, Manchester City, Inter Milan dan AC Milan juga disebut-sebut sebagai tujuan yang memungkinkan untuk pemain berusia 21 tahun itu.