x

Liga Italia: Agen Franck Kessie Bantah Sudah Ajak Kliennya Khianati AC Milan

Kamis, 14 Oktober 2021 19:52 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
George Atangana membantah rumor yang menyatakan dirinya sudah menawarkan Franck Kessie pada Inter Milan untuk direkrut gratis pada musim panas mendatang.

INDOSPORT.COM - Agen Franck Kessie, George Atangana, merasa jengah terhadap gosip yang mengitarinya dirinya dan sang klien. Berbeda dengan spekulasi yang beredar di media, Atangan mengaku tidak pernah menawarkan pemain AC Milan itu tersebut pada rival Liga italia, Inter Milan.

Kessie memang tengah jadi buah bibir usai kontraknya dengan AC Milan akan berakhir pada Juni 2022 mendatang. Tak ayal sejumlah kesebelasan besar Eropa termasuk Inter dikabarkan berminat pada gelandang internasional Pantai Gading tersebut.

Atangana berpendapat jika bintang sekaliber Kessie tidak perlu dijajakan untuk mengundang minat. Lagi pula saat ini negosiasi dengan Milan masih berlanjut.

Baca Juga
Baca Juga

Masih menurut Atangana, situasi kontrak Kessie di San Siro mendapat jatah pemberitaan yang tidak adil sehingga tampak genting. Padahal selain eks Atalanta tersebut masih banyak pemain lain yang juga berada di akhir masa kontrak.

"Aku tidak melihat adanya intensitas pemberitaan seperti ini sebelumnya. Ada juga pemain yang kontraknya belum diperpanjang di Napoli, (Borussia) Monchengladbach, Juventus, dan masih banyak lagi," papar Atangana seperti yang diwartakan oleh Calciomercato.

Baca Juga
Baca Juga

"Liga Italia baru berjalan delapan pekan dan media sudah disibukkan dengan urusan Franck Kessie bersama AC Milan. Aku heran,"

"Atlet sebesar Franck tidak perlu ditawarkan pada siapapun. Asal tahu saja, aku belum pernah berdiskusi dengan Inter," tambahnya lagi.


1. Ingin Gaji Tinggi

Gelandang AC Milan. Franck Kessie

Mengingat sejak kedatangannya pada 2017 lalu Kessie hampir selalu pasti mengisi starting XI Milan, Atangana menginginkan agar kliennya diberi kontrak baru yang pantas. Tuntutan gaji lebih dari 6,5 juta Euro pun disodorkan pada pihak Il Rossonerri.

Usianya yang juga baru menginjak 24 tahun yang terbilang masih muda untuk untuk ukuran midfielder memang membuat Milan sebaiknya tidak terlalu pelit untuk menambah masa bakti Kessie. Terlebih sang pemain sejak awal memang punya keinginan terus membela panji merah-hitam di Liga Italia.

Dari 191 penampilan di semua ajang bersama AC Milan, Franck Kessie sudah mengemas 30 gol dan 15 assist. Musim ini pun walau sempat dibebat cedera, manajer Stefano Pioli tetap mempercayakannya satu pos di lini sentral dalam tujuh pertandingan.

Bursa TransferAC MilanInter MilanLiga ItaliaFranck KessieBerita Bursa Transfer

Berita Terkini