x

Gawat! Rekor Liga Champions Mohamed Salah di Liverpool Makin Menggila

Rabu, 20 Oktober 2021 14:24 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Pemain Liverpool, Mohamed Salah, makin menggila cetak rekor di Liga Champions.

INDOSPORT.COM - Mohamed Salah lagi-lagi tampil gemilang untuk Liverpool, kali ini saat menumpas Atletico Madrid di Liga Champions.

Dua tim yang berkuasa di peringkat atas klasemen sementara Grup B ini bersua di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (20/10/21) dini hari WIB. Poin penuh pun diperebutkan demi jadi yang terbaik pada matchday 3.

Liverpool berhasil tampil sebagai pemenang dengan menekuk sang lawan dengan skor tipis 3-2. Mohamed Salah membuka keunggulan cepat pada menit 8' dan menambah pundi golnya lewat titik putih pada menit 78'.

Satu gol Liverpool lainnya hadir lewat Naby Keita, sedangkan dua biji angka yang ditorehkan tim tuan rumah berasal dari Antoine Griezmann, yang sayangnya juga mendapat hadiah kartu merah dari wasit.

Baca Juga
Baca Juga

Laga Grup B Liga Champions 2021-2022 antara Atletico Madrid vs Liverpool semalam memang cukup menuai kontroversi. Bahkan, Jurgen Klopp saja tidak segan menyebut pihaknya telah memenangkan laga secara ‘kotor’.

“Poin ‘kotor’ itu terkadang penting dan itulah yang terjadi malam ini. Mungkin bukan permainan terbaik kami, tapi ini adalah langkah yang penting,” ujar Klopp, seperti diwartakan laman The Guardian.

Selain kartu merah Antoine Griezmann, Atletico Madrid juga dibuat naik darah dengan keputusan wasit yang batal memberikan penalti untuk mereka.

Baca Juga
Baca Juga

Daniel Siebert awalnya menetapkan tendangan titik putih bagi Los Rojiblancos setelah Diogo Jota melanggar Jose Gimenez. Akan tetapi, wasit asal Jerman tersebut membatalkan keputusannya usai melihat tayangan VAR.

Selepas laga, Diego Simeone bahkan terlihat ogah menjabat tangan Jurgen Klopp. Akan tetapi, ada alasan khusus di balik gestur tersebut, yang ternyata hanya kebiasaan sang pelatih saja yang enggan bersalaman dengan lawan.

Terlepas dari huru-hara di laga Liga Champions Atletico Madrid vs Liverpool semalam, Mohamed Salah menunjukkan penampilan yang luar biasa. Ia semakin memantapkan diri sebagai salah satu spesialis pencetak rekor The Reds.


1. Rekor Mohamed Salah Usai Laga Atletico Madrid vs Liverpool

Pemain Liverpool, Mohamed Salah, makin menggila cetak rekor di Liga Champions.

Setelah menorehkan seabrek rekor setelah pertama menginjakkan kaki di Liverpool pada 2017, Mohamed Salah terus mengepakkan sayapnya dan terbang lebih tinggi lagi.

Seperti diwartakan laman Sportsmole, setelah laga Atletico Madrid vs Liverpool, Mohamed Salah tercatat sebagai pemain pertama sepanjang sejarah Liverpool yang mencetak gol di sembilan laga beruntun Premier League dan Liga Champions.

Namun bukan hanya itu. Pesepak bola asal Mesir ini juga berhasil melampaui rekor legenda Liverpool, Steven Gerrard, di kompetisi tertinggi Eropa.

Lewat brace-nya di laga semalam, Mohamed Salah menambah pundi-pundi golnya di Liga Champions menjadi 31, yang mana menyalip catatan milik Stevie G (30) sejak kompetisi berubah nama pada 1992.

Sementara itu, sebagai tambahan informasi, gol terakhir Stevie G di Liga Champions terjadi pada tahun 2014 saat Liverpool bermain imbang 1-1 lawan Basel di Anfield.

Namun kini, rekor tersebut sudah terlampaui. Di bawah Salah dan Gerrard, ada nama-nama seperti Sadio Mane (20), Roberto Firmino (18), dan Dirk Kuyt (12), dengan raihan gol terbanyak di Liga Champions sepanjang masa.

Berbicara soal salip-menyalip rekor, Salah pun masih berpeluang menyalip Gerrard untuk urusan jumlah gol Liga Champions di Anfield.

Sebelumnya, pada pertengahan September lalu, ia menyejajarkan diri dengan Stevie G sebagai pencetak 14 gol di Anfield di ajang Liga Champions.

Jumlah tersebut masih bisa bertambah selama Mohamed Salah masih berseragam Liverpool dan bermain di Liga Champions. Yang terdekat di Anfield, The Reds dijadwalkan berjumpa Atletico Madrid pada matchday 4 bulan November nanti.

Atletico MadridLiverpoolLiga ChampionsMohamed SalahBerita Liga Champions Eropa

Berita Terkini