x

Barcelona Akhirnya Menang di Liga Champions, Ronald Koeman Sesalkan Hal Ini

Kamis, 21 Oktober 2021 09:41 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor:

INDOSPORT.COM - Barcelona akhirnya meraih kemenangan perdana di fase Grup E Liga Champions Eropa saat bersua Dynamo Kiev pada Kamis (21/10/21) dini hari WIB.

Pertandingan yang digelar di Camp Nou berhasil dimenangkan Barcelona besutan Ronald Koeman dengan skor 1-0. Gol tunggal ke gawang Dynamo Kiev dicetak oleh Gerard Pique pada menit ke-36.

Baca Juga
Baca Juga

Hasil positif ini menjadi modal berharga Barcelona karena sebelumnya mereka dihajar Bayern Munchen dan Benfica dengan skor telak 0-3.

Setelah pertaandingan melawan Dynamo Kiev selesai, Ronald Koeman langsung buka suara. Ia sangat menyayangkan karena banyak peluang yang gagal dikonversi menjadi gol.

Pelatih berusia 58 tahun terebut menilai kalau Barcelona seharunsya bisa menang dengan skor empat gol tanpa balas.

Baca Juga
Baca Juga

"Saya pikir Anda harus menyadari bahwa setelah turun minum kami menciptakan tiga peluang bersih. Kami tidak boleh menyia-nyiakan banyak hal. Kami bermain untuk hidup kami dan kami membiarkan mereka lolos," ujar Koeman dilansir dari Marca.

"Syukurlah kami menjaga pertahanan dengan sempurna. Kami unggul, tetapi kami harus menyelesaikan pertandingan. Setelah satu jam kami seharusnya unggul tiga atau empat-nol," tuturnya menambahkan.

Sementara itu, kemenangan tipis 1-0 membuat Barcelona kini naik satu tingkat ke posisi ketuga klasemen sementara Grup E dengan koleksi tiga poin dari tiga laga.


1. Modal Positif untuk Hadapi El Clasico

Gerard Pique menjadi pahlawan kemenangan Barcelona atas Dynamo Kiev di Liga Champions.

Gerard Pique yang menjadi pahlawan kemenangan Barcelona atas Dynamo Kiev juga ikut bersuara. Ia menganggap kalau hasil positif ini bisa dijadikan modal berharga untuk menghadapi laga bertajuk El Clasico kontra Real Madrid pada pekan depan.

"Hasil seperti ini jelas akan membantu. Sebab, mereka membangun kepercayaan jelang laga penting seperti El Clasico," ujar Pique.

"Untuk menang tiga kali beruntun di kandang musim ini terasa hebat. Selanjutnya kami punya pertandingan penting, di mana jika kami menang, maka kami bisa melewati Madrid."

"Begitu juga jika kami menang di Kiev, lalu kami akan menjamu Benfica di sini dan mencoba untuk lolos ke babak berikutnya," imbuhnya.

BarcelonaLiga ChampionsRonald KoemanGerard PiqueDynamo Kiev

Berita Terkini