x

10 Tahun Manchester United 1-6 Manchester City, "Why Always Me" Lahir

Sabtu, 23 Oktober 2021 16:10 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
Tepat 10 tahun lalu, 23 Oktober 2011, Manchester City menggoreskan luka yang sulit dihapus oleh Manchester United.

INDOSPORT.COM – Tepat 10 tahun lalu, 23 Oktober 2011, Manchester City menggoreskan luka yang sulit dihapus oleh Manchester United.

Dalam laga sengit bertajuk Derby Manchester itu, Manchester City sukses menjungkalkan Manchester United tanpa ampun di Old Trafford, markas kebanggaan Iblis Merah.

Baca Juga
Baca Juga

Manchester City tanpa belas kasihan menunjukkan siapa yang perkasa di kota Manchester lewat pembantaian 1-6 pada Manchester United dalam laga lanjutan Liga Inggris 2011/12.

Skor telak 1-6 tersebut meninggalkan catatan pahit bagi Manchester United. Sementara bagi Manchester City, 6 gol yang tercipta di laga sengit tersebut menjadi ukiran baru untuk mereka.

Itu adalah kali pertama Manchester City mampu mencetak 6 gol di Old Trafford sejak tahun 1926 silam. Pada tahun 1926, skor yang tercipta juga sama, yakni 1-6.

Kemenangan 1-6 Manchester City tersebut juga merupakan kekalahan terbesar Manchester United di Old Trafford sejak tahun 1955. Kala itu Manchester City mampu mempecundangi Manchester United dengan skor 0-5.

Baca Juga
Baca Juga

Musim 2011/12 sendiri berakhir dramatis. Manchester City akhirnya berhasil menjadi juara Liga Inggris lewat gol telat Sergio Aguero ke gawang QPR di menit ke-90+4.


1. Kelahiran “Why Always Me”

Mario Balotelli menunjukkan kaos "Why Always Me" usai membawa Manchester City unggul atas Manchester United dalam laga bertajuk Derby Manchester.

Laga ini juga menandai kelahiran “Why Always Me” yang dipopulerkan oleh Mario Balotelli. Striker bengal Italia berhasil mencetak gol pembuka Manchester City memanfaatkan umpan matang James Milner.

Selebrasi Balotelli dengan menunjukkan tulisan “Why Always Me” tersebut diakui masih menjadi salah satu selebrasi paling ikonik sepanjang masa..

Manchester UnitedManchester CityMario BalotelliLiga Inggris

Berita Terkini