Liga 1: Bek Bali United Sebut Kekuatan PSS Sleman Bukan Cuma Irfan Jaya
INDOSPORT.COM - Bek Bali United, Haudi Abdillah, memastikan timnya tak hanya fokus pada Irfan Jaya. Seluruh pemain PSS Sleman wajib diwaspadai ketika bersua dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan Solo, Rabu (27/10/21).
Irfan Jaya memberi pengaruh besar pada lini serang PSS Sleman. Tampil dalam tujuh pertandingan, winger Timnas Indonesia ini sudah mencetak empat gol.
Tiga gol di antaranya tercipta dalam dua laga terakhir. Dua gol dicetak Irfan Jaya ke gawang Barito Putera, serta satu gol lain ke gawang Persib Bandung.
Saking dominannya pengaruh pemain berusia 25 tahun ini, banyak netizen di media sosial menjuluki PSS dengan Irfan Jaya FC. Namun, anggapan ini ditepis Haudi Abdillah.
"Kita tahu mereka memiliki pemain berkualitas, tidak hanya Irfan Jaya, pemain lain juga kita waspadai. Sebagai pemain kita harus selalu siap dan fokus sebagai tim untuk memiliki pertahanan kuat dan meraih kemenangan," ucap Haudi Abdillah, Selasa (26/10/21).
Haudi siap menghadapi gempuran setiap lini PSS Sleman. Kekurangan tim yang masih terlihat ketika dikalahkan PSM Makassar dan Bhayangkara FC sudah dibenahi dalam latihan.
Dalam laga ini, Haudi kemungkinan dipasangkan dengan Leonard Tupamahu. Namun, terbuka peluang Haudi berduet dengan Ricky Fajrin. Mereka jadi opsi karena Willian Pacheco absen.
"Sebagai pemain kami sudah siap. Kita sudah evaluasi dari pertandingan kemarin. Kita harus tampil lebih semangat, lebih baik, lebih kerja keras. Harapannya bisa meraih tiga poin," tutur Haudi.
1. Peluang Kemenangan Bali United
Bali United saat ini ada di peringkat tujuh klasemen sementara Liga 1 2021/2022, dengan 12 poin dari delapan pertandingan. Sementara itu, PSS Sleman tercecer di peringkat 13 dengan 8 poin.
Bali United di atas kertas lebih diunggulkan untuk menang. Namun, keberhasilan PSS Sleman menyingkirkan Bali United lewat drama adu penalti pada babak 8 besar Piala Menpora 2021, bisa menjadi sinyal bahwa kekuatan PSS tak bisa diremehkan.