Rekap Hasil Liga Champions: Barcelona Menang, Ronaldo Selamatkan Muka Manchester United
INDOSPORT.COM - Berikut rekap hasil pertandingan Liga Champions yang telah memasuki pekan keempat, di mana Barcelona dan Manchester United kompak meraih hasil positif.
Pertandingan Liga Champions pada Rabu (03/11/21) dini hari WIB baru saja selesai menyajikan delapan laga seru. Barcelona yang bermain di kandang Dynamo Kiev sukses meraih kemenangan tipis 1-0.
Hasil tersebut membuat Barcelona mampu naik satu tingkat ke posisi dua klasemen sementara Grup E Liga Champions. Mereka menggusur Benfica yang baru saja dihajar Bayern Munchen dengan skor 2-4.
Kemudian Manchester United baru saja mendapatkan bantuan Dewi Fortuna. Bertandang ke markas Atalanta, Cristiano Ronaldo dkk sukses menahan imbang tuan rumah dengan skor 2-2.
Cristiano Ronaldo menjadi pahlawan setelah sukses mencetak gol pada menit ke-45+2 dan 90+1. Hasil ini membuat Setan Merah sukses naik ke posisi pertama klasemen Grup F Liga Champions dengan koleksi tujuh poin dari empat laga.
Sementara itu, tim dari Liga Inggris yakni Chelsea sukses meraih hasil positif. Mereka mampu menang di kandang Malmo dengan skor 1-0 berkat gol tunggal Hakim Ziyech.
Kemudian raksasa Serie A Liga Italia yakni Juventus baru saja pesta gol ke gawang Zenit. Bermain di kandang sendiri, Si Nyonya Tua menang dengan skor 4-2.
1. Rekap Hasil Liga Champions
Rabu (03/11/21) dini hari WIB:
Malmo (0) vs (1) Chelsea
Wolfsburg (2) vs (1) RB Salzburg
Villarreal (2) vs (0) Young Boys
Juventus (4) vs (2) Zenit
Bayern Munchen (5) vs (2) Benfica
Sevilla (1) vs (2) Lille
Dynamo Kiev (0) vs (1) Barcelona
Atalanta (2) vs (2) Manchester United.