x

Liga Champions: Tak Berkutik Lawan Atalanta, Legenda Man United Muak dengan Pogba

Rabu, 3 November 2021 23:40 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Atalanta vs Man United

INDOSPORT.COM - Paul Pogba dinilai tampail jauh di bawah standar saat membela Manchester United melawan Atalanta di fase grup Liga Champions 2021/2022 yang berakhir 2-2 pada Rabu (03/11/2021) lalu. Hasilnya kritikan kembali datang pada gelandang asal Prancis tersebut.

Dalam formas 3-4-1-2, Pogba diplot sebagai pemain tengah bersama Scott McTominay. Keberadaan sang rekan diharapkan bisa membuatnya lebih leluasa berkreasi membantu Bruno Fernandes yang mengklaim pos 'nomor 10'.

Akan tetapi perannya justru tidak terlihat sama sekali selama 70 menit berada di atas lapangan Bergamo. Dengan Pogba, Manchester United bahkan tertinggal dua kali dari Atalanta.

Baca Juga
Baca Juga

Menurut Whoscored, Pogba hanya bisa mengumpan dengan akurasi 80%, menuntaskan 1 dribel, dan sama sekali tidak mampu memenangkan duel perebutan bola ataupun tekel. Ia memang bisa mengkreasikan dua peluang namun kinerjanya di sektor lain boleh dikatakan nihil.

Paul Scholes, gelandang legendaris United, mengklaim jika Pogba tidak bermain bersungguh-sungguh dan kerap hilang fokus. Ketiadaan pemain yang ia segani dituding jadi alasannya.

Baca Juga
Baca Juga

"Pogba butuh seseorang yang bisa mengajaknya bicara setiap waktu. Seseorang yang ia hormati dan sangat berpengalaman. Padahal ia sendiri bukan pemain ingusan. Mungkin di umur 35 tahun Pogba belum akan berubah," papar Scholes pada BT Sport.

"Konsentrasinya juga sering hilang entah kemana. Di Juventus ia bisa bermain bagus karena dikelilingi pemain seperti (Andrea) Pirlo, (Giorgio) Chiellini, dan (Gianluigi) Buffon. Manajer mereka saat itu juga sangat agresif," tambahnya lagi.


1. Rio Ferdinand Sepakat

Paul Pogba

Bukan hanya Scholes saja legenda Setan Merah yang menyentil Pogba. Rio Ferdinand pun turut mengutarakan ketidakpuasan padan performa midfielder 28 tahun itu.

"Terkadang Pogba terlena dengan kebebasan dan akhirnya membuat kesalahan. Harus ada yang mengingatkannya jika terkadang melakukan kombinasi satu-dua juga penting," beber Ferdinand.

"Ia harus sadar jika ia berada di bawah standar. Sebagai pemain Manchester United itu perlu," pungkas mantan bek sentral Inggris itu kemudian.

Pogba memang sebaiknya segera berbenah jika tidak ingin jadi bulan-bulanan media. Ia sudah cukup jadi pusat perhatian dengan tak kunjung menerima kontrak baru dan diacungi kartu merah saat tampil melawan Liverpool di Liga Inggris tempo hari.

Manchester UnitedLiga ChampionsPaul PogbaRio FerdinandPaul ScholesAtalanta

Berita Terkini