x

Timnas Inggris Umumkan Skuat untuk Jeda Internasional, Minus 3 Pemain Manchester United

Jumat, 5 November 2021 07:24 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Isman Fadil
Timnas Inggris Umumkan Skuat untuk Jeda Internasional, Minus 3 Pemain Manchester United.

INDOSPORT.COM - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, baru saja memilih 25 pemain untuk menghadapi jeda Internasional November 2021 yakni Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Dalam 25 pemain timnas Inggris, tidak adanya tiga nama dari Manchester United menjadi sorotan para penggemar The Three Lions. Mereka yaitu Jadon Sancho, Jesse Lingard dan Mason Greenwood.

Baca Juga
Baca Juga

Disinyalir, tiga pemain Manchester United tersebut gagal dipanggil memperkuat timnas Inggris karena performa kurang meyakinkan bersama Setan Merah.

Meski begitu, Gareth Southgate tetap memanggil beberapa nama lain di Manchester United yakni Luke Shaw, Harry Maguire dan Marcus Rashford.

Sementara itu, di Kualifikasi Piala Dunia 2022, timnas Inggris akan menjalani pertandingan ke sembilan pada Sabtu (13/11/21) dini hari WIB melawan Albania.

Bermain di Stadion Wembley, The Three Lions diuntungkan meraih kemenangan dengan mudah. Tambahan tiga poin akan membuat mereka semakin kokoh bertengger di posisi puncak klasemen Grup I.

Setelah bersua Albania, mereka akan bertandang ke markas tim yang bertengger di posisi juru kunci Grup I yakni San Marino.

Baca Juga
Baca Juga

Saat ini timnas Inggris masih belum aman berada di posisi puncak karena dibayangi oleh Polandia. Harry Kane dkk hanya unggul tiga poin dengan mengoleksi 20 poin dari delapan pertandingan.

Daftar 25 pemain timnas Inggris untuk menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa pada November 2021 bisa kalian lihat di slide kedua berita ini.


1. Daftar 25 Pemain Timnas Inggris

Daftar 25 Pemain Timnas Inggris untuk Kualifikasi Piala Duna 2022 pada November 2021.

Kiper: Sam Johnstone (West Bromwich Albion), Jordan Pickford (Everton), Aaron Ramsdale (Arsenal)

Belakang: Trent Alexander-Arnold (Liverpool), Ben Chilwell (Chelsea), Conor Coady (Wolverhampton Wanderers), Reece James (Chelsea), Harry Maguire (Manchester United), Tyrone Mings (Aston Villa), Luke Shaw (Manchester United), John Stones (Manchester City), Kyle Walker (Manchester City)

Tengah: Jude Bellingham (Borussia Dortmund), Jordan Henderson (Liverpool), Mason Mount (Chelsea), Kalvin Phillips (Leeds United), Declan Rice (West Ham United), James Ward-Prowse (Southampton)

Depan: Tammy Abraham (AS Roma), Jack Grealish (Manchester City), Phil Foden (Manchester City), Harry Kane (Tottenham Hotspur), Marcus Rashford (Manchester United), Bukayo Saka (Arsenal), Raheem Sterling (Manchester City).

Manchester UnitedGareth SouthgateJesse LingardTimnas InggrisBola InternasionalJadon SanchoMason GreenwoodKualifikasi Piala Dunia 2022

Berita Terkini