x

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Hari Ini: Nasib Jepang di Ujung Tanduk

Kamis, 11 November 2021 08:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
Berikut jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia hari ini, di mana nasib Jepang tengah di ujung tanduk.

INDOSPORT.COM – Berikut jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia hari ini, di mana nasib Jepang tengah di ujung tanduk.

Terdapat enam pertandingan yang akan berlangsung di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia mulai Kamis (11/11/21) sore WIB hingga Jumat (12/11/21) dini hari WIB.

Salah satu pertandingan menarik di Grup B antara Vietnam vs Jepang yang berlangsung di Stadion My Dinh di putaran ketiga nanti.

Baca Juga
Baca Juga

Meski akan melawan Vietnam yang bisa dibilang sebagai tim mudah, nasib Jepang tengah di ujung tanduk. Sebab punya peluang tipis untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.

Meski diprediksi akan mendulang tiga poin, di sisi lain Australia yang berada dua strip di atas Jepang berpotensi makin menjauhi mereka.

Baca Juga
Baca Juga

Belum lagi Oman yang berada satu tingkat di atas Jepang akan berhadapan dengan China. Secara hitung-hitungan, Oman bakal meraih tiga angka sekaligus lari dari kejaran Jepang yang sama-sama mengoleksi 6 poin. 

Maka, Jepang wajib meraih kemenangan saat melawat ke markas Vietnam demi memperkecil jarak dengan Arab Saudi yang berada di puncak klasemen dengan 12 poin, serta menjaga asa agar bisa lolos ke putaran final Piala Dunia 2022


1. Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia

Berikut Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Hari Ini:

Kamis, 11 November 2021

Jumat, 12 November 2021

JepangVietnamPiala Dunia 2022Bola InternasionalJadwal PertandinganJadwal Pertandingan Hari IniKualifikasi Piala Dunia 2022

Berita Terkini