Prediksi Kualifikasi Piala Dunia Argentina vs Brasil: Adu Tajam Bintang PSG
INDOSPORT.COM – Berikut ini prediksi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan antara Argentina vs Brasil yang akan digelar hari Rabu (17/11/21) pukul 06.30 WIB.
Bertanding di Estadio San Jual del Bicentenario, Argentina akan kembali menghadapi Brasil di Kualifikasi Piala Dunia setelah pertemuan terakhir kedua tim di final Copa Amerika pada Juli lalu.
Kedua negara terakhir saling berhadapan di final Copa America. Argentina berhasil keluar sebagai pemenang usai mengalahkan Brasil 1-0, lewat gol dari penyerang Paris Saint-Germain Angel Di Maria.
Argentina datang ke pertemuan besok Rabu dengan mengantongi kemenangan 1-0 atas Uruguay di laga terakhir mereka. Gol semata wayang dicetak oleh bintang PSG, Angel Di Maria di babak pertama.
Brasil, di sisi lain, mengalahkan Kolombia dengan skor 1-0. Gol kemenangan La Selecao dicetak oleh gelandang Lyon, Lucas Paqueta, di babak kedua.
Pertemuan antara Argentina vs Brasil selalu menjadi duel yang menarik. Pasalnya, dua negara Amerika Selatan ini memiliki sejarah pertemuan yang amat panjang.
Dalam 112 pertemuan head-to-head antara kedua belah pihak, Brasil memegang keunggulan. Mereka telah memenangkan 46 pertandingan, kalah 41 dan imbang 25.
Selain itu, pertemuan Argentina vs Brasil kali ini jug akan kembali menghadirkan duel antar pemain yang membela raksasa Liga Prancis, Paris Saint-Germain.
Dari kubu Argentina, PSG diwakili oleh Angel Di Maria, Leandro Paredes dan Lionel Messi. Sementara dari kubu Brasil, ada striker Neymar dan bek tengah Marquinhos.
Selain sejumlah pemain PSG yang akan unjuk gigi membela negara masing-masing, laga Argentina vs Brasil juga akan bertabur bintang dari klub papan atas Eropa lainnya.
Argentina bakal diperkuat kiper Aston Villa Emiliano Martinez, bek tengah Tottenham Hotspur Cristian Romero, gelandang Atletico Madrid Rodrigo De Paul, penyerang Juventus Paulo Dybala.
Sedangkan Brasil bakal memiliki penjaga gawang Liverpool Alisson Becker, dan gelandang Real Madrid Casemiro.
Argentina sendiri telah berkembang pesat di bawah arahan Lionel Scaloni. Saat ini mereka berada di urutan kedua di klasemen grup Kualifikasi Piala Dunia.
Brasil, di sisi lain, juga tak kalah meyakinkan. Armada Tite tersebut unggul enam poin dari Argentina dengan menguasai puncak klasemen.
Melihat rekam jejak di kualifikasi Piala Dunia dan komposisi pemain yang bertabur bintang, duel antara Argentina vs Brasil diprediksi bakal berakhir imbang.
1. Prediksi Argentina vs Brasil
Prediksi Susunan Pemain:
Argentina (4-2-3-1): Emiliano Martinez, Gonzalo Montiel, Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico, Rodrigo De Paul, Giovani Lo Celso, Angel Di Maria, Lionel Messi, Paulo Dybala, Lautaro Martinez
Brazil (4-3-3): Alisson Becker, Emerson Royal, Marquinhos, Thiago Silva, Alex Sandro, Fred, Casemiro, Lucas Paqueta, Raphinha, Neymar, Vinicius Junior
Player to Watch:
Lionel Messi (Argentina): Argentina telah diwanti-wanti PSG agar memainkan Lionel Messi selama 20 menit saja melawan Brasil. Entah peringatan itu bakal dipatuhi Tim Tango atau tidak, namun penampilan Messi di laga ini tetap akan dinantikan semua penggemar.
Setelah sukses mempersembahkan gelar pertama untuk negaranya di Copa America, Messi diharapkan mampu membawa timnya memenangi laga nanti sekaligus mencetak gol.
Neymar (Brasil)
Neymar sejatinya baru mendapat keberuntungan lolos dari kartu merah usai berulah di laga melawan Kolombia pekan lalu.
Keberuntungan itu diharapkan bisa membawa Neymar tampil apik bersama timnas Brasil mengalahkan Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
5 Pertandingan Terakhir Argentina
13/11/21 Uruguay 0-1 Argentina
15/10/21 Argentina 1-0 Peru
11/10/21 Argentina 3-0 Uruguay
08/10/21 Paraguay 0-0 Argentina
10/09/21 Argentina 3-0 Bolivia
5 Pertandingan Terakhir Brasil
12/11/21 Brasil 1-0 Kolombia
15/10/21 Brasil 4-1 Uruguay
11/10/21 Kolombia 0-0 Brasil
08/10/21 Venezuela 1-3 Brasil
10/09/21 Brasil 2-0 Peru
Prediksi Indosport
Argentina 30%
Brasil 30%
Imbang 40%