Hadapi Seri Ketiga Liga 1, Ini Daftar 25 Pemain Persib yang Dibawa ke Yogyakarta
INDOSPORT.COM - Rombongan tim Persib Bandung berangkat ke Yogyakarta, Rabu (17/11/21) pagi dari Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, untuk persiapan mengarungi seri ketiga kompetisi Liga 1 2021/2022.
Pada seri ketiga nanti, skuat Maung Bandung akan melakoni delapan pertandingan dan laga terdekat yang akan dilakoni tim kebanggaan Bobotoh yakni menghadapi Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/21).
Kemudian skuat Maung Bandung akan berhadapan dengan Persiraja Banda Aceh (24/11/21), Arema FC (28/11/21), Madura United (04/12/21), Persebaya Surabaya (08/12/21), Persik Kediri (12/12/21), Persita Tangerang (18/12/21) dan Bali United (23/12/21).
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengatakan untuk persiapan menghadapi seri ketiga kompetisi Liga 1 2021/2022, skuat Maung Bandung hanya membawakan sebanyak 25 pemain ke Yogyakarta.
"Kami memiliki 25 pemain dan mereka yang dibawa," kata Robert Alberts sebelum berangkat ke Yogyakarta.
Mantan pelatih PSM Makassar ini menambahkan, dari daftar 25 pemain tersebut, tidak ada nama Victor Igbonefo dan Ezra Walian. Keduanya tidak dibawa, lantaran saat ini sedang bergabung dengan Timnas Indonesia.
Selain itu, penjaga gawang senior Persib, I Made Wirawan, masih menjalankan program pemulihan. Sehingga, kiper yang menggunakan nomor punggung 78 itu tidak disiapkan untuk menghadapi seri ketiga kompetisi Liga 1 2021-2022.
"Kami ada dua pemain yang bergabung bersama tim nasional (Ezra dan Igbonefo), dua pemain U-18 (Ferdiansyah dan Dimas Juliono di tim Persib U-18 di Elite Pro Academy) dan satu lainnya adalah Made karena cedera," ucap Robert Alberts.
1. Daftar 25 Pemain
Sementara itu, untuk Mohammed Rashid, pemain yang berposisi sebagai gelandang itu kemungkinan hanya memperkuat Persib di dua pertandingan seri ketiga, menghadapi Persija Jakarta dan Persiraja Banda Aceh.
Pasalnya, Mohammed Rashid harus bergabung dengan Timnas Palestina, yang akan tampil di Piala Arab 2021 28 November 2021 di Qatar.
Berikut ini, daftar 25 pemain yang dibawa ke Yogyakarta untuk persiapan menghadapi seri ketiga kompetisi Liga 1 2021/2022 :
Penjaga gawang : Teja Paku Alam, Aqil Savik, Muhammad Natshir.
Belakang: Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Bayu Mohammad Fiqri, Zalnando, Henhen Herdiana, Mario Jardel, Ardi Idrus, Supardi Nasir, Indra Mustafa.
Gelandang: Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, Beckham Putra Nugraha, Febri Hariyadi, Esteban Vizcarra, Erwin Ramdani, M. Syafril Lestaluhu, Puja Abdillah, Marc Klok, Mohammed Rashid.
Penyerang: Wander Luiz, Frets L. Butuan, Geoffrey Castillion.