x

Hasil Liga Champions AC Milan vs Liverpool: Kena Comeback, Rossoneri Gugur

Rabu, 8 Desember 2021 05:24 WIB
Editor: Subhan Wirawan

INDOSPORT.COM – Berikut hasil pertandingan Liga Champions antara AC Milan vs Liverpool pada Rabu (08/12/21) dini hari WIB, gol Mohamed Salah dan Divock Origi buat Rossoneri kena comeback dan gagal lolos.

Bertanding di stadion San Siro, tuan rumah AC Milan yang membutuhkan kemenangan untuk bisa lolos dari penyisihan grup Liga Champions musim ini, langsung turun dengan formasi terbaik kala menjamu Liverpool.

Memainkan formasi 4-2-3-1, AC Milan mengandalkan Zlatan Ibrahimovic sebagai ujung tombak dan disokong oleh Junior Messias, Brahim Diaz serta Rade Krunic di lini kedua.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara Liverpool, sedikit melakukan rotasi dengan memainkan beberapa pemain muda dan lapis kedua mereka seperti Nathaniel Phillips, Tyler Morton hingga Divock Origi tampil sebagai starter malam ini.

Meski bermain dengan sebagian tim lapis kedua, namun Liverpool beberapa kali berhasil menciptakan peluang berbahaya ke gawang AC Milan terlebih dahulu.

Di menit ke-20’, sebuah sundulan Ibrahima Konate yang memaksimalkan sepakan pojok Oxlade-Chamberlain mengarah tepat ke gawang namun laju bola sedikit lebih kencang ke atas mistar.

Memasuki pertengahan babak, barulah AC Milan bisa menekan. Bahkan mereka berhasil unggul terlebih dahulu lewat tembakan Fikayo Tomori yang memanfaatkan rebound menit ke-29’. Skor 1-0 buat AC Milan.

Tertinggal lebih dulu, membuat Liverpool langsung meningkatkan tensi permainan. Beberapa kali peluang emas berhasil mereka ciptakan jelang babak pertama berakhir.

Puncaknya pada menit ke-36’, Mohamed Salah berhasil menyamakan kedudukan usai memanfaatkan kemelut di depan gawang hasil tangkapan tak sempurna Mike Maignan.

Baca Juga
Baca Juga

Skor sama kuat 1-1 yang sekaligus jadi hasil sementara laga AC Milan vs Liverpool di babak pertama penyisihan grup Liga Champions malam ini.


1. Babak Kedua

Selebrasi pemain Liverpool usai mencetak gol

Selepas jeda, AC Milan yang menginginkan kemenangan coba langsung bermain menekan di awal-awal babak kedua.

Namun, Liverpool yang telah berada di atas angina usai menyamakan kedudukan mampu bermain lebih baik.

Sepanjang 10 menit awal, Liverpool berhasil menciptakan dua peluang lewat aksi Mohamed Salah dan Takumi Minamino, akan tetapi tembakan kedua pemain tersebut gagal menemui sasaran.

Terus menekan, akhirnya Liverpool sukses cetak gol kedua sekaligus membalikkan kedudukan lewat sontekan Divock Origi yang memanfaatkan bola rebound di depan gawang. Skor 1-2 buat Liverpool.

Di sisa akhir laga, AC Milan coba bangkit dan berikan perlawanan.

Namun hingga peluit panjang berbunyi, skor 1-2 untuk kemenangan Liverpool tetap bertahan dan membuat Rossoneri gagal melangkah ke babak selanjutnya di Liga Champions musim ini dengan menempati urutan keempat klasemen.

Susunan Pemain
AC MILAN (4-2-3-1):
Mike Maignan; Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Sandro Tonali, Franck Kessie; Junior Messias, Brahim Diaz, Rade Krunic; Zlatan Ibrahimovic.

LIVERPOOL (4-3-3):
Alisson; Neco Williams, Ibrahima Konate, Nathaniel Phillips, Konstantinos Tsimikas; Alex Oxlade-Chamberlain, Tyler Morton, Takumi Minamino; Sadio Mane, Divock Origi, Mohamed Salah.

LiverpoolLiga ChampionsAC MilanHasil Pertandingan

Berita Terkini