Klasemen Liga Champions Grup A-D: Ditumbangkan Liverpool, AC Milan Tersingkir
INDOSPORT.COM - Berikut klasemen akhir Liga Champions 2021-2022 dari Grup A hingga D pada, Rabu (08/12/21). AC Milan harus tersingkir setelah dikalahkan oleh Liverpool.
Sebanyak delapan pertandingan di matchday pamungkas Liga Champions 2021-2022 telah berlangsung pada hari ini. Hasil tersebut menentukan nasib para tim yang berkompetisi untuk memperebutkan tiket babak 16 besar serta play-off.
AC Milan dipastikan gagal lolos setelah dikalahkan oleh Liverpool dengan skor 1-2. Dengan demikian Milan hanya bisa mengemas empat poin dari enam laga yang telah dilakoni.
Hasil tersebut membuat tim berjuluk Rossoneri itu finis sebagai juru kunci di Grup B. Sementara itu Liverpool yang perkasa dengan 18 poin keluar sebagai juara grup dan Atletico Madrid menjadi runner-up.
Klub asal Portugal, Porto beruntung lantaran masih bisa lolos ke babak play-off setelah tumbang dari Atletico dengan skor 1-3. Di Grup A, Manchester City menempati puncak klasemen dengan raihan 12 poin.
Pasukan Pep Guardiola lolos ke babak 16 besar dengan status sebagai juara grup meskipun keok dengan skor 1-2 atas RB Leipzig. Sementara itu RB Leipzig yang menduduki peringkat ketiga dengan raihan tujuh poin berhak lolos ke babak play-off.
1. Klasemen Akhir Grup A-D Liga Champions
Di peringkat kedua grup A ada Paris Saint-Germain yang berhasil pesta gol 4-1 atas Club Brugge pada hari ini. Sementara itu Club Brugge yang menjadi juru kunci harus mengubur impian lolos ke babak play-off.
Beralih ke Grup C, ada Ajax Amsterdam yang berhasil memperkokoh posisinya di puncak klasemen dengan raihan 18 poin. Di babak pamungkas fase penyisihan Grup, Ajak sukses menumbangkan Sporting dengan skor 4-2.
Meski kalah dari klub asal Belanda tersebut, Sporting juga berhasil melenggang ke babak 16 besar dengan status runner-up.
Sementara itu, Borussia Dortmund harus menerima kenyataan pahit lantaran gagal lolos ke 16 besar meskipun raihan poin terakhir sama dengan Sporting. Pasalnya Dortmund kalah dalam jumlah selisih gol.
Berikut klasemen akhir Grup A-D Liga Champions, Rabu (08/12/21).