x

Termasuk Egy, 9 Pemain Indonesia yang Belum Diturunkan Shin Tae-yong di Piala AFF 2020

Selasa, 14 Desember 2021 13:14 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Skuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

INDOSPORT.COM – Sepanjang gelaran Piala AFF 2020 ini, Shin Tae-yong kerap melakukan rotasi pemain. Namun ada 9 pemain Timnas Indonesia yang ternyata belum pernah diturunkan.

Indonesia telah menjalani dua laga di Piala AFF 2020 kala bertemu Kamboja dan Laos di babak grup B, Kamis (09/12/21) dan Minggu (12/12/21).

Dalam dua laga tersebut, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong melakukan rotasi terhadap Starting Line Up-nya dari penjaga gawang hingga lini depan.

Baca Juga
Baca Juga

Rotasi ini dilakukan untuk mengetahui Starting Line Up utama Timnas Indonesia serta mengatasi kekelahan dan cedera yang sewaktu-waktu bisa menghampiri skuat Garuda.

Namun rotasi yang dilakukan Shin Tae-yong ini nyatanya tak membuat beberapa pemain Timnas Indonesia mendapat kesempatan unjuk gigi.

Belum adanya kesempatan yang didapatkan 9 nama di Piala AFF 2020 tak lepas dari faktor internal, yakni kepercayaan Shin Tae-yong terhadap beberapa pemain, dan juga faktor eksternal.

Baca Juga
Baca Juga

Dalam dua laga di Piala AFF 2020, Shin Tae-yong tak merotasi Asnawi Mangkualam, Evan Dimas, Rachmat Irianto, Irfan Jaya, dan Ricky Kambuaya. Kelima pemain ini turun sebagai starter di dua laga terakhir.

Memang rotasi terhadap lima pemain itu tak serta merta bisa dilakukan. Shin Tae-yong mungkin merasa kelima pemain itu merupakan bagian dari The Winning Team-nya.

Jika menilik skuat Timnas Indonesia yang dibawa Shin Tae-yong ke Piala AFF 2020, kira-kira siapa saja pemain yang belum pernah unjuk gigi? Berikut daftarnya.


1. Pemain Timnas yang Belum Pernah Dimainkan di Piala AFF 2020 oleh Shin Tae-yong

Egy Maulana Vikri sudah bergabung dengan Timnas Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab, Rabu (19/05/21).

1. Egy Maulana Vikri (Gelandang/Penyerang)
2. Hanis Saghara (Penyerang)
3. Nadeo Argawinata (Penjaga Gawang)
4. Yabes Roni (Winger/Gelandang)
5. I Kadek Agung Widnyana Putra (Gelandang)
6. Rizky Dwi Febrianto (Gelandang/Winger/Bek Sayap)
7. M. Riyandi (Penjaga Gawang)
8. Ahmad Agung Setia Budi (Gelandang)
9. Marckho Sandi Merauje (Bek Kanan)

Timnas IndonesiaNadeo ArgawinataYabes RoniBola InternasionalEgy Maulana VikriMuhammad RiyandiHanis SagharaSepak BolaRizky Dwi FebriantoShin Tae-yongAhmad AgungI Kadek Agung Widnyana PutraMarckho MeraudjePiala AFF 2020

Berita Terkini