x

Klasemen Grup A Piala AFF 2020: Thailand dan Singapura ke Semifinal

Selasa, 14 Desember 2021 23:08 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Prio Hari Kristanto
Dua tim dari Grup A, yakni Thailand dan Singapura, berhasil memastikan langkah mereka ke babak semi final Piala AFF 2020.

INDOSPORT.COM – Dua tim dari Grup A, yakni Thailand dan Singapura, berhasil memastikan langkah mereka ke babak semi final Piala AFF 2020.

Kemenangan yang Thailand dan Singapura raih atas lawannya di matchday keempat Piala AFF 2020 membuat mereka berhasil mengamankan posisi di klasemen dan memastikan satu tiket ke babak semifinal.

Baca Juga
Baca Juga

Filipina menjadi korban ketiga Thailand di Piala AFF 2020. Tim Gajah Perang sukses menekuk The Azkal dengan skor tipis 1-2.

Kemenangan tipis yang Thailand raih atas Filipina tersebut sudah cukup untuk memastikan kelolosan mereka ke babak semi final Piala AFF 2020.

Catatan menarik dalam laga tersebut adalah Filipina berhasil menjadi tim pertama yang menjebol gawang Thailand di Piala AFF 2020.

Selain Thailand, Grup A Piala AFF 2020 pada matchday keempat, Selasa (14/12/21), juga menghadirkan satu pertandingan lain antara Singapura vs Timor Leste.

Baca Juga
Baca Juga

Sama seperti Thailand, Singapura juga diketahui berhasil meneruskan tren positifnya di pergelaran Piala AFF 2020 ini dengan sempurna usai menekuk Timor Leste dua gol tak berbalas.


1. Thailand dan Singapura ke Semi Final

Dua tim dari Grup A, yakni Thailand dan Singapura, berhasil memastikan langkah mereka ke babak semi final Piala AFF 2020.

Kemenangan dua gol tak berbalas Singapura atas Timor Leste tersebut membuat mereka berhasil menyamai perolehan poin milik Thailand.

Baik Thailand maupun Singapura diketahui sama-sama memiliki enam poin dan berhak mendapatkan satu tiket ke babak semifinal Piala AFF 2020.

Berikut klasemen Grup A Piala AFF 2020:

No Timnas Poin
1 Thailand 6
2 Singapura 6
3 Filipina 3
4 Myanmar 3
5 Timor Leste 0
SingapuraPiala AFFBola InternasionalKlasemenTimnas ThailandPiala AFF 2020

Berita Terkini