3 Hal Positif Timnas Indonesia di Laga Piala AFF 2020 Kontra Vietnam
INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia baru saja bermain imbang kontra Vietnam di matchday grup Piala AFF 2020, Rabu (15/12/21).
Ya, skuat Garuda tidak dapat meraih hasil maksimal ketika berhadapan dengan salah satu tim terkuat di Piala AFF 2020. Pertandingan harus berakhir dengan skor kacamata tanpa ada satu pun gol yang tercipta.
Pada menit-menit awal babak pertama, Timnas Indonesia sebenarnya sempat menampilkan beberapa ancaman ke kubu lawan. Akan tetapi, ketika permainan berjalan lebih dari 10 menit, merka langsung bertahan total.
Hal ini pun membuat anak-anak Park Hang-seo harus berjibaku sekuat tenaga, tapi gawang yang dijaga Nadeo Argawinata masih tetap aman dari gempuran.
Dari segi statistik babak pertama, Vietnam terlihat mendominasi permainan dan bahkan menorehkan sembilan tembakan yang sayang tidak berbuah gol barang sebiji.
Seusai jeda, Shin Tae-yong langsung melakukan rotasi dengan memasukan Evan Dimas dan menarik keluar Rachmat Irianto. Namun Timnas Indonesia masih tetap menerapkan formasi sama seperti babak pertama yakni bertahan.
Masuknya Evan Dimas membuat permainan lini tengah semakin berkembang. Pada menit ke-57, Ezra Walian hampir saja menjebol gawang Vietnam, namun bola masih melambung.
Akan tetapi, sangat disayangkan lantaran kedua tim sama-sama gagal memanfaatkan kesempatan membuka keran gol di babak kedua. Baik Indonesia maupun Vietnam hanya bisa pasrah melihat skor mentok di angka 0-0.
Dengan hasil ini, Indonesia dan Vietnam terus bersaing ketat di papan klasemen sementara Grup B Piala AFF 2020 dengan 7 poin.
Selanjutnya, skuat Garuda dijadwalkan berjumpa musuh besar selanjutnya yakni Malaysia, pada jadwal pertandingan yang rencananya digelar hari Minggu tanggal 19 Desember 2021 pukul 19.30 malam WIB.
1. 3 Hal Positif bagi Timnas Indonesia
Meski meraih hasil kurang maksimal kontra Vietnam, bukan berarti pula Timnas Indonesia tidak mendapat pelajaran berharga dari pertandingan semalam.
Nah, berikut ini ada tiga poin atau hal yang bisa dipetik dari pertandingan Indonesia vs Vietnam di Piala AFF, Rabu (15/12/21). Apa saja?
Pertahanan dan Clean Sheet
Timnas Indonesia menampilkan pertahanan super ketat yang bisa dibilang sukses membuat Vietnam mati kutu, terlepas dari beberapa komplain yang menyebut anak-anak asuh Shin Tae-yong melakukan ‘parkir bus’.
Namun tidak dapat dipungkiri, pertahanan baja yang kuat ini berhasil memblok dan mematahkan seabrek percobaan para pemain Vietnam. Mereka melontarkan 21 tembakan dan tidak ada satu pun yang berbuah gol.
Kali ini berhasil menciptakan clean sheet tentu sebuah catatan positif bagi Timnas Indonesia. Pasalnya, jika merunut ke belakang, mereka selalu kebobolan di dua laga grup Piala AFF 2020 saat melawan Kamboja dan Laos.
Evan Dimas
Hal positif lainnya yang tentu patut disyukuri dari laga melawan Vietnam semalam adalah penampilan Evan Dimas. Permainan di babak kedua terlihat lebih hidup walau tidak langsung menggebrak setelah pemain 26 tahun ini masuk.
Namun kehadiran Evan Dimas berhasil jadi pembeda antara babak pertama dan kedua. Setidaknya, Timnas Indonesia jadi lebih sering menebar ancaman dan bermobilisasi di sekitar kotak penalti lawan.
Mental Kuat
Selepas laga, Shin Tae-yong pun buka suara soal hasil yang diperoleh timnya. Ia mengaku sudah memprediksi hasil ini sebab Vietnam adalah lawan yang kuat di Piala AFF 2020.
Meski dari sisi kualitas individu Vietnam lebih baik, Shin Tae-yong meyakini anak-anak asuhnya punya mental yang lebih kuat.
Hal ini pun sejalan dengan permainan Timnas Indonesia yang sekuat tenaga berjuang menahan gempuran Vietnam. Rizky Ridho dk berhasil menciptakan tembok pertahanan yang sangat susah dijebol.