x

Bocor! Inilah Pemain yang Segera Ditendang AC Milan, Anak Maldini Aman

Jumat, 24 Desember 2021 13:57 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
Raksasa Liga Italia, AC Milan tengah merencakanan cuci gudang pemain dalam jendela transfer paruh musim nanti. Siapa saja yang bakal kena tendang Paolo Maldini?

INDOSPORT.COM - Raksasa Liga Italia, AC Milan tengah merencakanan cuci gudang pemain dalam jendela transfer paruh musim nanti. Siapa saja yang bakal kena tendang Paolo Maldini?

Di samping memboyong wajah anyar ke San Siro, I Rossoneri, julukan AC Milan memang berniat membuang sejumlah pemain dalam saga trasnfer Januari nanti.

Mau tidak mau, keputusan tersebut mesti diambil oleh Paolo Maldini. Pasalnya, tak sedikit personel Merah Hitam yang minim kontribusi.

Baca Juga
Baca Juga

Alih-alih terus menerus membebani neraca keuangan klub, I Rossoneri bakal mengambil sikap tegas untuk melego sejumlah pemain tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Menurut rumor yang berkembang, setidaknya ada 4 pemain yang masuk dalam rencana penjualan AC Milan. Siapa saja mereka?

Menukil dari Milan Reports, nama pertama adalah Samu Castillejo. Eks Villarreal tersebut bakal merapat ke Genoa. Andriy Shevchenko selaku allenatore The Grifone ingin memboyong Castillejo untuk melengkapi trisula 3 penyerangnya.


1. Anak Maldini Aman

Andrea Conti, bek kanan AC Milan.

Selain Castillejo, nama selanjutnya yang bakal kena tendang Maldini adalah Andrea Conti. Ketimbang Castillejo yang masih sesekali dimainkan oleh Stefano Pioli, Andrea Conti malah tak dapat kemewahan tersebut.

Praktis di musim ini, eks Atalanta tersebut belum sekalipun mendapat menit bermain. Tak pelak jika sang agen Mario Giuffredi mengkonfirmasi jika Conti akan meninggalkan AC Milan dalam jendela transfer Januari nanti.

“Conti akan pergi pada Januari. Itu pasti kemenangan saya berikutnya. Dia adalah korban cedera dan terlalu cepat dilupakan dan saya tidak menyukainya. Kemenangan saya berikutnya adalah mengorbitkannya kembali,” ujar sang agen pada TMW Sport.

“Genoa? Tidak, saya memiliki sesuatu yang lain di kepala saya. Conti berpikir bahwa jika dia memiliki sedikit keberuntungan, dia bisa kembali ke pemain seperti dulu,” katanya.

Lalu, bagaimana dengan nasib Pietro Pellegri? Kendati minim kontribusi layaknya Castillejo dan Conti namun Pellegri bakal dipertahankan oleh Maldini.

Hampir dipastikan, Pellegri dan juga Daniel Maldini bakal tetap masuk rencana I Rossoneri di paruh kedua nanti. Meski lebih banyak menghabiskan waktu di meja operasi namun menurut Milan Report, Pellegri masih layak mendapatkan kesempatan kedua.

Bursa TransferAC MilanPaolo MaldiniSamuel CastillejoLiga ItaliaPietro PellegriDaniel MaldiniAC Milan NewsAndrea ContiBerita Liga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini