Vietnam atau Thailand, Siapa Lawan Kesayangan Indonesia di Final Piala AFF?
INDOSPORT.COM – Vietnam atau Thailand, siapa di antara kedua tim tersebut yang menjadi lawan kesayangan timnas Indonesia di babak final Piala AFF?
Timnas Indonesia telah memastikan satu tempat di babak final Piala AFF 2020 usai menang agregat 5-3 atas Singapura pada babak semifinal.
Di leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12/21), timnas Indonesia gagal meraih kemenangan dan hanya mampu bermain imbang 1-1 kontra Singapura.
Sementara di leg kedua, drama tercipta setelah timnas Indonesia mengalahkan delapan pemain Singapura dengan skor telak 4-2.
Hasil positif tersebut membuat timnas Indonesia berhasil mengunci satu tempat di babak final Piala AFF 2020. Final pertama Garuda sejak lima tahun silam.
Saat ini timnas Indonesia tengah menanti siapa lawan mereka di babak final Piala AFF 2020. Lantas, siapa lawan kesayangan Garuda di partai puncak kompetisi sepak bola terakbar se-Asia Tenggara itu? Vietnam atau Thailand?
1. Siapa Lawan Kesayangan Timnas Indonesia?
Lawan kesayangan timnas Indonesia di babak final Piala AFF adalah Thailand. Kedua tim tercatat telah bertemu sebanyak tiga kali di partai puncak.
Catatan tersebut menunjukkan jika Thailand menjadi lawan tersering timnas Indonesia di babak final Piala AFF. Mengingat Garuda tercatat telah tampil di partai puncak sebanyak lima kali.
Sementara Vietnam dan timnas Indonesia belum pernah bertemu di babak final. Kedua tim hanya pernah berhadapan di perebutan juara ketiga pada Piala AFF edisi perdana tahun 1996 silam.
Lalu siapa yang akan menjadi lawan timnas Indonesia di partai final Piala AFF 2020 pada Rabu (29/12/21) dan Sabtu (01/01/22) mendatang. Vietnam atau Thailand?