x

Terciduk Kencani Hyomin, Ini 4 Fakta Hwang Ui-jo: Pernah Sukses di Indonesia

Senin, 3 Januari 2022 14:45 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Penyerang Timnas Korea Selatan, Hwang Ui-jo, yang dikabarkan berkencan dengan Hyomin T-ara.

INDOSPORT.COM - Dunia hiburan dan sepak bola Korea Selatan tengah dihebohkan dengan kabar pacaran Hyomin T-ara dengan pemain Liga Prancis sekaligus bintang sukses Asian Games 2018 Indonesia, Hwang Ui-jo.

Setiap awal tahun, dunia entertainment Negeri Ginseng sudah biasa diguncang dengan pengumuman (reveal) pasangan artis maupun public figure yang berkencan. Kebanyakan dari mereka pun ‘keciduk’ pacaran diam-diam.

Setelah tahun lalu penggemar digemparkan oleh pasangan kelas kakap, Hyunbin dan Son Ye-jin, kini giliran Hyomin T-ara yang dikabarkan punya hubungan spesial dengan pemain klub Bordeaux sekaligus Timnas Korea Selatan, Hwang Ui-jo.

Dispatch, outlet yang biasa me-spill pasangan saat tahun baru, pada 2022 ini membocorkan hubungan Hyomin dengan sang pesepak bola lewat serentetan foto kencan keduanya.

Baca Juga
Baca Juga

Seperti diwartakan Allkpop, Hwang Ui-jo konon mengisi hari libur kompetisi pada bulan Desember lalu untuk pergi dengan Hyomin. Keduanya menghabiskan waktu bersama di Swiss.

Bersamaan dengan merebaknya kabar Hyomin dan Hwang Ui-jo pacaran, sederet foto kebersamaan mereka pun menyebar luas dengan cepat. Salah satunya, ketika pasangan berbahagia ini berada di depan sebuah hotel di Basel.

Menurut pengakuan salah satu kenalan keduanya, masih diberitakan oleh laman Allkpop, Hyomin dan Hwang Ui-jo berpacaran layaknya sepasang teman baik yang merasa nyaman satu sama lain.

Baca Juga
Baca Juga

“Mereka sudah dewasa. Mereka saling menghormati batasan dan urusan masing-masing,” demikian kata sumber tersebut.

Sementara itu, Hyomin dan Hwang Ui-jo kabarnya sudah buka suara terkait status hubungan mereka yang saat ini jadi perbincangan orang.

Menurut pernyataan dari kedua belah pihak, mereka mengaku sedang berada di tahap mengenal satu sama lain lebih dekat dan dengan perasaan yang baik dan positif.


1. 4 Fakta Hwang Ui-jo

Penyerang Timnas Korea Selatan, Hwang Ui-jo, yang dikabarkan berkencan dengan Hyomin T-ara.

Sebagai informasi, Hyomin dikenal luas sebagai salah satu member grup T-ara, yang sudah debut sejak lama. Sementara itu, Hwang Ui-jo adalah pesepak bola Korea Selatan yang mentas ke timnas senior pada tahun 2015.

Untuk mengenal lebih dekat sosok Hwang Ui-jo, termasuk hubungannya dengan Hyomin T-ara, simak beberapa faktanya berikut ini, yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

Bermain di Ligue 1

Hwang Ui-jo saat ini diketahui sebagai pemain milik klub Ligue 1, Bordeaux. Ia baru bergabung pada tahun 2019 lalu dari Gamba Osaka.

Musim ini, ia sudah dimainkan sebanyak 14 kali dan mencetak enam gol dalam kurun waktu 1095 menit. Sejak bergabung dengan Bordeaux, sampai saat ini ia telah menelurkan 27 gol, terhitung sejak musim 2019-2020.

Musim terbaiknya adalah 2020-2021 di mana ia berhasil mencetak 12 gol dari 36 lagi. Sekarang, di tangan Jean-Louis Gasset, Hwang Ui-jo kembali dimainkan sebagai striker setelah sempat berada di posisi winger.

Lebih Muda dari Hyomin T-ara

Hwang Ui-jo lahir di Seongnam pada tanggal 28 Agustus 1992. Jika bicara soal beda usia, ia lebih muda dari Hyomin yang notabene kelahiran 30 Mei 1989.

Meski begitu, hubungan keduanya dibangun dari jalinan pertemanan yang apik. Mereka juga sama-sama orang dewasa yang sudah mengerti batasan masing-masing.

Saling Mendukung

Seperti diwartakan laman Times of India, Hwang Ui-jo dan Hyomin bertindak sebagai support system satu sama lain, apalagi ketika sang pesepak bola mengalami cedera belum lama ini, yang memaksanya menepi dari lapangan.

Pernah Sukses di Indonesia

Untuk diketahui, selain bermain untuk klub Ligue 1 dan kini namanya disorot karena berhubungan dengan Hyomin T-ara, Hwang Ui-jo juga pernah datang ke Indonesia dalam balutan seragam Timnas Korea Selatan.

Ia merupakan bagian skuat yang diboyong untuk Asian Games 2018 Jakarta-Palembang dan berhasil menggondol pulang medali emas.

Meski tidak mencatatkan nama di papan skor saat pertandingan perebutan medali emas kontra Jepang, Hwang Ui-jo mentas dengan sukses sebagai top skor sepak bola putra Asian Games 2018. Secara keseluruhan ia menorehkan sembilan gol.

Asian GamesKorea SelatanAsian Games 2018Girondins de BordeauxBola InternasionalHwang Ui-jo

Berita Terkini