Kalahkan Persija di Liga 1, Pelatih Persipura Beri Pujian Khusus pada Pemain Barunya
INDOSPORT.COM – Sukses kalahkan Persija Jakarta di lanjutan BRI Liga 1, pelatih Persipura Jayapura, Angel Alfredo Vera, beri pujian khusus pada salah satu pemainnya.
Persipura Jayapura akhirnya berhasil meraih kemenangan perdana dalam seri keempat kompetisi BRI Liga 1 2021 usai mengandaskan Persija Jakarta dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Selasa (11/01/22).
Kemenangan itu disebut pelatih Persipura, Angel Alfredo Vera tak terlepas dari performa anak asuhnya yang tampil bagus dan berkat pemain anyar, Ramiro Fergonzi yang langsung nyetel dengan Persipura.
"Saya pikir kita hari ini tampil lebih bagus dan kuasai pertandingan dari menit pertama sampai babak pertama selesai,” kata Vera usai laga.
“Babak kedua kita bisa cetak gol dan babak kedua ada momen awal mereka (Persija) bisa ada berapa peluang dan mereka tidak bisa memanfaatkan itu dan setelah itu kita kuasai lagi dan menangkan pertandingan," lanjutnya.
Pun begitu, Vera tak mau jemawa dengan hasil tiga poin yang baru saja diraih oleh anak asuhnya. "Masih ada beberapa pertandingan lagi dan untuk mengejar poin yang cukup untuk melepas dari zona tidak aman dan buat kita aman diklasemen," jelasnya.
Soal Ramiro Fergonzi, Alfredo Vera mengakui kompatriotnya itu bermain baik sejak menit awal, meskipun harus diganti di babak kedua karena kelelahan.
"Dia sempat menjalani karantina, tapi Ramiro dia bekerja keras dan semua pemain membantu tim kita bekerja keras untuk bisa berkontribusi untuk tim kita mendapatkan poin," ungkapnya.
"Pasti kita senang dengan kemenangan ini karena kita butuh tiga poin dan yang penting bagaimana cara kita menang dan hari ini kita main sangat bagus dan bisa memperlihatkan gaya permainan kita sesungguhnya," pungkasnya.
1. Bekal Positif di Laga Berikutnya
Kemenangan Persipura di laga kontra Persija akan dijadikan sebagai bekal positif tim Mutiara Hitam menatap laga berikutnya di lanjutan Liga 1.
"Kami bersyukur tiga poin ini menjadi yang pertama di awal tahun ini dan laga tadi di awal cukup ketat, jual beli serangan tapi alhamdulillah berkat kerja keras semua pemain dalam tim kami bisa menangkan pertandingan dan menguasai segala aspek," kata Fitrul Dwi Rustapa, kiper Persipura.
"Dan tentu kami ingin bekerja lebih baik lagi dan ini poin penting bagi kami jelang laga berikutnya," tutup Fitrul.