x

Liga 1: Dihajar Bali United, Persita Tangerang Sesalkan Keputusan Wasit

Selasa, 18 Januari 2022 08:45 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
Pelatih Persita Tangerang, Widodo C. Putro berbicara soal kepemimpinan wasit di Liga 1.

INDOSPORT.COM - Persita Tangerang menyerah 0-2 dari Bali United dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2021-2022 di Stadion Ngurah Rai, Bali, Senin (17/1/21). Kekalahan tersebut direspons dengan kekecewaan. 

Persita kecolongan di akhir babak kedua akibat lengah mengawasi aksi dua winger Bali United, Privat Mbarga (87') dan M. Rahmat (90'). 

Pelatih Persita, Widodo C. Putro, mengatakan bahwa timnya telah bekerja keras, tapi dirugikan oleh keputusan wasit. Dia menyoroti Kasim Botan yang dijatuhkan Abdul Lestaluhu di kotak penalti pada babak kedua, tapi tak direspons wasit Asep Yandis. 

Baca Juga
Baca Juga

"Kami telah berkerja keras, kami bermain cukup bagus sepanjang laga. Tadi saya dapat kartu kuning karena protes setelah lihat Kasim Botan kesakitan, tapi wasit pengawas bilang jalan terus," kata Widodo C. Putro dalam jumpa pers.

Coba, di mana hati nuraninya. Ada pemain sakit malah diabaikan. Tapi, ya keputusan sudah dibuat. Tolong kualitas wasit diperhatikan karena selalu disorot. Jangan dibiasakan, harus dievaluasi. Kami juga akan fokus perbaiki tim, tapi kami masih percaya pengadil lapangan," lanjut Widodo. 


1. Kecewa Berat

Skuat Persita Tangerang melawan Persib Bandung di Liga 1.

Kekecewaan terhadap kepemimpinan wasit juga diungkapkan bek Persita Tangerang, Muhammad Toha. Dia menilai kesalahan kecil yang dibuat wasit, turut mempengaruhi hasil laga. 

"Kami sudah bekerja keras, tapi di atas lapangan ada keputusan-keputusan yang kurang menguntungkan tim," tuntas Muhammad Toha.

Baca Juga
Baca Juga

Kekalahan dari Bali United membuat posisi Persita tertahan di tangga kesembilan klasemen sementara Liga 1 2021-2022. Pendekar Cisadane baru mengumpulkan 25 poin dari 20 laga. 

Persita TangerangWidodo C. PutroWasitBali UnitedLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1BRI Liga 1 2021-2022

Berita Terkini