Resmi! Juventus Akhirnya Perkenalkan Dusan Vlahovic Sebagai Rekrutan Baru
INDOSPORT.COM – Saga transfer bintang Serbia, Dusan Vlahovic akhirnya berakhir setelah raksasa Liga Italia Juventus remi memperkenalkannya sebagai rekrutan anyar musim ini.
Setelah lama dikaitkan dengan Arsenal, Dusan Vlahovic justru tertarik untuk tetap berada di Liga Italia dan memilih Juventus sebagai destinasi berikutnya.
Juventus tidak akan menunggu hingga akhir musim untuk mengamankan tanda tangan Vlahovic.
Pada bursa transfer musim dingin kali ini, tawaran sebesar 70 juta Euro atau sekitar 1 triliun Rupiah plus bonus bakal segera disodorkan pada Fiorentina selaku klub pemilik sang pemain.
Tak hanya itu, klub raksasa Liga Italia tersebut juga menawarkan gaji sebesar 7 juta euro (Rp 113 miliar) per musim untuk pemain berpaspor Serbia itu.
Usai ramai kabar transfer Dusan Vlahovic ke Juventus, pada Jumat (28/01/22) sang pemain akhirnya terlihat di stadion Juventus untuk melakukan tes medis.
Namun hingga Jumat malam WIB, pihak Juventus belum juga memperkenalkan Dusan Vlahovic sebagai pemain anyar mereka.
Hingga pada Sabtu (29/01/22) dini hari WIB, laman resmi Juventus beserta seluruh media sosial mereka akhirnya resmi memperkenalkan Dusan Vlahovic sebagai rekrutan terbaru di musim dingin ini.
Bersama Juventus, Dusan Vlahovic akan menggunakan seragam nomor 7 atau bekas peninggalan sang mega bintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo.
Dalam keterangan resminya, Juventus akan mengikat sang pemain dengan kontrak berdurasi empat tahun atau hingga 30 Juni 2026 mendatang.
1. Statistik Dusan Vlahovic
Sepanjang musim 2020/2021, Dusan Vlahovic adalah pesepakbola yang paling banyak mencetak gol di Serie A dengan torehan 38 gol.
Dusan Vlahovic juga mencetak 33 gol pada tahun 2021 di liga Italia. Dalam sejarah Serie A, hanya Felice Borel (41, tahun 1933) dan Gunnar Nordahl (36, tahun 1950) yang mencetak lebih banyak gol dalam satu tahun kalender.
Dengan torehan 44 gol tersebut, Dusan Vlahovic terpilih sebagai salah satu pesepakbola yang lahir setelah tahun 2000 (bersama Erling Haaland) yang mampu mencetak setidaknya 40 gol di 5 liga top Eropa.
Berbekal statistik tersebut, menarik dinanti kiprah Dusan Vlahovic bersama Juventus sepanjang musim ini. Mampukah sang striker membawa kembali kejayaan Si Nyonya Tua di kancah Eropa?