Hasil Uji Coba Leg ke-2 Timnas Indonesia vs Timor Leste: Garuda Pesta Gol Lagi
INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan uji coba leg kedua yang bertajuk FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Timor Leste, Minggu (30/01/22) malam WIB.
Pertandingan uji coba leg kedua Timnas Indonesia vs Timor Leste baru saja selesai digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Dalam duel tersebut, Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong kembali meraih kemenangan atas Timor Leste. Kali ini mereka berpesta dengan skor 3-0 berkat gol dari Terens Owang Puhiri, Ramai Rumakiek, dan Ricky Kambuaya.
Jalannya Pertandingan:
Mengandalkan Rachmat Irianto sebagai gelandang pengatur serangan dan Ronaldo Kwateh di lini depan, skuat Garuda langsung bermain menekan sejak menit awal babak pertama.
Laga baru berjalan lima menit, pasukan Shin Tae-yong langsung unggul lebih dulu lewat gol dari Terens Owang Puhiri, memanfaatkan umpan dari Ricky Kambuaya.
Unggul 1-0 membuat Skuat Garuda semakin percaya diri untuk melancarkan tekanan. Pada menit ke-13, mereka punya peluang menggandakan keunggulan.
Namun sayang, sepakan Marselino Ferdinan dari luar kotak penalti masih bisa digagalkan oleh kiper Timor Leste. Memasuki menit ke-20, performa Timnas Indonesia malah mengalami penurunan.
Pratama Arhan dkk kesulitan mencari celah untuk kembali membobol gawang Timor Leste. Akan tetapi, empat menit sebelum turun minum, Timnas Indonesia akhirnya mampu kembali mencetak gol kali ini lewat sepakan keras Ramai Rumakiek.
1. Jalannya Babak ke-2 Timnas Indonesia vs Timor Leste
Seusai jeda, Timor Leste besutan Fabio Maciel langsung melakukan rotasi dengan mengganti lima pemain hingga menit ke-63.
Sebaliknya, hingga menit tersebut Shin Tae-yong masih mempertahankan para pemain yang jadi starter. Hal itu lantaran Timnas Indonesia hanya memiliki lima pemain di bangku cadangan.
Pada babak kedua, Timnas Indonesia mampu kembali menguasai jalannya pertandingan. Pada menit ke-73, mereka akhirnya sukses memperbesar keunggulan menjadi 3-0 lewat gol dari Ricky Kambuaya.
Setelah gol itu, Shin Tae-yong langsung melakukan rotasi dengan menarik keluar Ronaldo Kwateh, Pratama Arhan, Ramai Rumakiek, dan Rachmat Irianto.
Adanya sejumlah tenaga baru seperti Dedik Setiawan membuat intensitas serangan juga semakin bertambah. Namun hingga wasit meniupkan peluit akhir babak kedua, skor 3-0 tetap tidak berubah.
Susunan pemain:
Timnas Indonesia (4-3-3): Nadeo Argawinata (GK); Bayu Fiqri, Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan; Marselino Ferdinan, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya; Ramai Rumakiek, Terens Puhiri, Ronaldo Kwateh
Cadangan: Ernando Ari Sutaryadi, Achmad Figo, Edo Febriansyah, Sani Rizki Fauzi, Dedik Setiawan.
Pelatih: Shin Tae-yong.
Timor Leste (4-4-2): Junildo Manuel (GK); Joao Bosco, Joao Panji, Tomas Sarmento, Yohanes Kapitan; Dom Lucas, Joao Da Costa, Jaimito, Zenivio Morientes; Mouzinho, Paulo Gali Freitas.
Cadangan: Filonito, Mendonca Da Silva, Gumario Augusto, Malik Xavier, Orcelio Nobelito, Kornelis Nahak Portela, Natalino Da Costa, Santiago Xavier, Alexandro Luis Antonio Ima Kefi, Anizio Correia, Mario Donasio Quintao.
Pelatih: Fabio Maciel.