Prediksi Kualifikasi Piala Dunia 2022 Brasil vs Paraguay: Tak Lagi Menentukan?
INDOSPORT.COM - Berikut ini adalah prediksi untuk pertandingan matchday 16 kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan antara Brasil vs Paraguay yang akan digelar pada Rabu (02/02/22) pukul 07.30 WIB.
Laga ini boleh dibilang nyaris tidak menentukan apapun lagi. Sang tuan rumah di Belo Horizonte nanti, Brasil, sudah bisa memastikan kelolosan mereka ke Qatar sejak lama dan tinggal mengamankan posisi mereka di puncak klasemen zona CONMEBOL saja.
Brasil saat ini duduk di urutan pertama dari sepuluh negara yang berpartisipasi di wilayah Amerika Selatan dengan koleksi 36 poin. Bersama Argentina, Selecao juga belum pernah kalah dengan rekor kandang sempurna yakni enam kemenangan dari enam laga.
Sementara itu Paraguay justru sebaliknya yakni nyaris dipastikan tidak akan ikut Piala Dunia 2022. Saat ini anak-anak asuh Guillermo Barros Schelotto duduk di peringkat kesembilan dan terancam absen ke Piala Dunia untuk tiga edisi beruntun usai terakhir kali lolos ke putaran final saat gelaran di Afrika Selatan 2010.
Hanya Venezuela (10) yang mengoleksi jumlah poin lebih rendah dari 13 angka milik Paraguay. Secara matematis dengan tiga matchday tersisa, Los Guaraníes sebenarnya masih bisa lolos otomatis alias finis di empat besar namun sepertinya sangat susah untuk bersaing dengan Chile dan juga Kolombia untuk menggusur Uruguay dari posisi kelima yang memberikan tiket untuk play-off antar benua.
Ditambah lagi Paraguay tidak punya sejarah apik saat berjumpa dengan Brasil. Terakhir kali si merah-putih menang atas sang raksasa Amerika Latin di waktu normal tanpa adu penalti di ajang resmi adalah pada Juni 2008 silam.
1. Prediksi Brasil vs Paraguay
Player to Watch
Vinicius Junior
Bisa dibilang Vinicius kini tengah menjalani musim terbaik dalam kariernya sejauh ini di level klub. Total 15 gol dan delapan assist sukses ia buat bersama Real Madrid di segala ajang 2021/2022 namun di Brasil ia belum membuktikan apapun. Sang penyerang 21 tahun belum pecah telur setelah memainkan sepuluh pertandingan untuk Tim Samba dan laga ini bisa jadi momennya bersinar.
Miguel Almiron
Malang betul nasib Almiron musim ini. Tidak hanya klubnya saja, Newcastle United, yang medioker namun juga Paraguay. Ditambah lagi sang geladang serang kreatif yang biasanya produktif juga sedang mandul. Di level klub Almiron sama sekali belum punya gol maupun assist sejauh ini di 2021/2022. Paraguay pun juga sudah cukup lama tidak merayakan lesakannya sejak Juni 2021 lalu di Copa America dan ini saat yang tepat bagi Almiron untuk bangkit.
Prediksi Susunan Pemain Brasil vs Paraguay
Brasil (4-2-3-1): Ederson; Alves, Marquinhos, Gabriel, Sandro; Fred, Casemiro; Antony, Coutinho, Vinicius; Jesus
Paraguay (4-4-2): Silva; Escobar, Martinez, Alonso, Arzamendia; Ojeda, Villasanti, Sanchez, Almiron; Gonzalez, Sanabria
Lima Pertemuan Terakhir Brasil vs Paraguay
Brasil 1-1 Paraguay
Paraguay 2-2 Brasil
Brasil 3-0 Paraguay
Brasil 0-0 Paraguay
Paraguay 0-2 Brasil
Lima Pertandingan Terakhir Brasil
Kolombia 0-0 Brasil
Brasil 4-1 Uruguay
Brasil 1-0 Kolombia
Argentina 0-0 Brasil
Ekuador 1-1 Brasil
Lima Pertandingan Terakhir Paraguay
Chile 2-0 Paraguay
Bolivia 4-0 Paraguay
Paraguay 0-1 Chile
Kolombia 0-0 Paraguay
Paraguay 0-1 Uruguay
Prediksi INDOSPORT
Brasil 70% Imbang 10% Paraguay 20%