3 Pemain Rival yang Bisa Ancam Timnas Indonesia di Piala AFF U-23
INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia akan menghadapi tiga rival di fase grup Piala AFF U-23 yang digelar di Kamboja mulai 14 Februari mendatang.
Di kompetisi sepak bola kelompok usia ini, Timnas Indonesia U-23 berada di Grup B bersama Laos, Malaysia, dan Myanmar.
Para peserta Piala AFF U-23 2022 sendiri memang dibagi menjadi Grup A, B, dan C, masing-masing beranggotakan tiga sampai empat negara.
Selain Grup B, Grup A beranggotakan Kamboja sebagai tuan rumah, ditemani Timor Leste, Brunei Darussalam, dan Filipina. Sementara itu, mereka yang ada di Grup C adalah Thailand, Vietnam, dan Singapura.
Timnas Indonesia U-23 tentu akan tampil habis-habisan karena datang sebagai juara bertahan. Untuk diingat kembali, pada edisi sebelumnya (2019), Osvaldo Haay dkk saat itu menekuk Thailand 2-1 di partai final.
Apalagi, sepanjang sejarah kompetisi berlangsung, Indonesia merupakan tim tersukses dengan total satu gelar bersama Thailand.
Status dan reputasi sebagai kampiun edisi 2019 pun jadi pelecut Timnas Indonesia U-23 di gelaran kali ini. Namun untuk mencapai fase knock out atau bahkan ke final, jalan yang ditempuh tentu tidaklah mudah.
Mereka harus menghadapi perlawanan tiga rival yang berada di Grup B untuk bisa melaju ke semifinal. Setiap lawan pun punya kekuatannya masing-masing, terutama Malaysia yang jadi musuh terberat Indonesia.
Selain Malaysia, Laos dan Myanmar juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Tim sepak bola mereka telah berkembang dari waktu ke waktu dan pastinya terus memperbaiki diri dengan melakukan perombakan.
Laos diketahui telah merekrut pelatih asal Jerman, Michael Weiss, yang pernah membesut Filipina dan Mongolia U-23. Sementara itu, Myanmar punya Velizar Popov dengan segudang pengalamannya menangani klub-klub Asia.
1. 3 Pemain Rival Timnas Indonesia U-23 yang Bisa Merepotkan
Ya, tiga tim rival Timnas Indonesia di Grup B Piala AFF U-23 mengantongi kans yang sama besar seperti skuat Garuda untuk melaju jauh di kompetisi ini.
Selain itu, mereka juga punya pemain yang berpotensi mengancam Timnas Indonesia saat berlaga di fase grup. Siapa saja? Berikut masing-masing satu dari Malaysia, Laos, dan Myanmar.
Wan Kuzri (Malaysia)
Pelatih Timnas Malaysia U-23, Brad Maloney, belum lama ini dikabarkan ingin memanggil tambahan amunisi dari Amerika Serikat, Wan Ahmad Kuzri Wan Ahmad.
Pemain yang masih berusia 19 tahun ini merupakan saudara Wan Kuzain, pesepak bola berdarah Malaysia yang pernah bermain di klub Liga Amerika, Sporting Kansas City.
Wan Ahmad Kuzri Wan Ahmad pernah ikut TC bersama Timnas Malaysia U-19 beberapa waktu lalu. Hanya saja, Brad Maloney mengatakan bahwa tidak ada jaminan pemain dari AS tersebut otomatis akan masuk starter.
Menurutnya, setiap pemain punya kesempatan yang sama untuk unjuk gigi bersama Timnas Malaysia U-23. Di sisi lain, Wan Ahmad Kuzri Wan Ahmad sangat diharapkan bergabung dengan tim secepatnya.
Pasalnya, ia tengah mengalami masalah pribadi di AS yang harus diselesaikan terlebih dahulu sebelum berangkat.
Bounphachan Bounkong (Laos)
Salah satu wajah familier yang berpartisipasi di Piala AFF 2020. Pemain yang satu ini pun sudah tahu rasanya dihantam Indonesia beberapa waktu lalu.
Untuk diingat kembali, Bounphachan Bounkong bersama tim senior Laos kala itu dihajar Indonesia di fase grup Piala AFF 2020. Tidak tanggung-tanggung, skuat Garuda unggul dengan skor 5-1.
Berposisi gelandang serang, ia juga bisa beroperasi sebagai winger kiri dan penyerang tengah. Bounphachan Bounkong pun diharapkan bisa bertindak sebagai motor serangan Laos lawan Timnas Indonesia U-23.
Arthur Pha (Myanmar)
Merupakan pemain profesional yang bermain di klub Segunda Division, CD Leganes. Arthur Pha lahir di Myanmar dan pernah menimba ilmu di kancah sepak bola Thailand.
Di sinilah ia kemudian ditemukan salah satu pencari bakat asal Inggris yang membawanya ke CD Leganes U-23. Dengan keberadaannya, tentu akan menambah kekuatan Myanmar yang harus diwaspadai Indonesia.