Line Up Wow Barcelona Musim Depan dengan Setengah Lusin Rekrutan Liga Inggris
INDOSPORT.COM - Barcelona baru memborong amunisi baru yang berasal dari Liga Inggris, di bursa transfer Januari ini.
Todak tanggung-tanggung, mereka memboyong tiga pemain populer yakni Ferran Torres (Manchester City), Pierre-Emerick Aubameyang (Arsenal), dan Adama Traore (Wolverhampton Wanderers).
Khusus untuk nama yang terakhir, didatangkan dengan status pinjaman sampai akhir musim 2021-2022 dan berkesempatan menjadi rekrutan permanen.
Dengan kedatangan tiga pemain tersebut, line up Barcelona racikan Xavi Hernandez pun otomatis berubah. Saat pertandingan kontra Atletico Madrid tempo hari, Ferran Torres dan Adama Traore tampil sebagai starter.
Sementara itu, Pierre-Emerick Aubameyang diletakkan di bangku cadangan dan baru dimasukkan pada menit ke-61 menggantikan Adama Traore.
Penampilan ketiganya pun bisa dibilang cukup lumayan meski baru saja bergabung dengan tim. Bahkan, Xavi selaku juru taktik Barcelona sempat terpukai dengan salah satu rekrutan anyarnya dari Liga Inggris.
"Dia adalah pemain yang sangat dewasa. Dia tahu kapan dia harus menghadapi (lawan), kapan dia harus melewati (pemain lawan),” ujar Xavi tentang penampilan Adama Traore, seperti diwartakan Marca.
“Dia pandai memilih momen dengan baik, secara fisik dia adalah binatang. Adama membuat perbedaan. Dia memiliki kekuatan, kekuatan, menggiring bola lawan, solidaritas dalam pertahanan,” tambahnya lagi.
Bersama tiga debutan anyar dari Liga Inggris tersebut, Barcelona berhasil memenangkan laga dengan skor 4-2 meski harus ternodai insiden kartu merah Dani Alves.
Ferran Torres, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Adama Traore kini pun menambah semarak skuat Xavi sembari membawa aroma Liga Inggris yang cukup kuat.
Seolah belum puas dengan tiga orang di atas, Barcelona pun disebut-sebut ingin merekrut trio klub Liga Inggris lagi di bursa transfer msuim panas mendatang.
1. Barcelona Siap Dieksodus Pemain dari Liga Inggris?
Seperti diwartakan laman Barca Universal berdasarkan informasi dari ahli transfer, Dean Jones, Barcelona kabarnya menginginkan trio Chelsea: Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, dan Antonio Rudiger.
Perombakan besar-besaran di lini pertahanan Barcelona mungkin akan terjadi musim depan lantaran Samuel Umtiti dan Clement Lenglet berpotensi hengkang. Belum lagi, ditambah Gerard Pique yang sewaktu-waktu bisa memutuskan pensiun.
Trio Chelsea pun bisa jadi solusi bagi Xavi terkait isu ini. Dari sejumlah laporan yang beredar di media-media Spanyol, Cesar Azpilicueta dan Andreas Christensen kemungkinan besar bisa segera merapat ke Camp Nou.
Sementara itu, Antonio Rudiger dipandang sebagai target potensial lain yang bisa didatangkan. Apalagi, Barcelona bakal diuntungkan dengan situasi kontrak tiga pemain itu yang berakhir di Chelsea musim panas ini.
Jika benar-benar mendapatkan trio Chelsea tersebut, line up Barcelona musim depan akan banyak berubah. Meski begitu, pos penjaga gawang kemungkinan besar bakal tetap diamanatkan kepada Marc-Andre ter Stegen.
Posisinya bisa dibilang sulit digoyah oleh sang kiper kedua, Neto, yang mungkin bakal hengkang musim panas nanti.
Lalu untuk lini pertahanan, trio Chelsea bisa mendominasi peran ini sembari ditemani Jordi Alba yang beroperasi di sebelah kiri seperti biasa.
Frenkie de Jong, Pedri, dan Gavi bisa jadi andalan Xavi di lini tengah. Apalagi, dua nama terakhir telah dipandang sebagai gelandang muda terbaik dunia saat ini.
Kemudian untuk lini depan, lagi-lagi trio asal Liga Inggris berpotensi mengisi line up Barcelona. Mereka adalah tiga pemain yang sudah dibahas di awal artikel ini, yakni Ferran Torres, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Adama Traore.
Namun pemain muda Barcelona, Gavi, juga layak masuk ke daftar pesaing untuk tiga line up terdepan skuat Xavi. Selain itu, publik tentu masih menunggu bakal seperti apa nasib Adama Traore nantinya, apakah ia akan dipermanenkan?