x

Liga Inggris: Batal Comeback, Conte Sebut Tottenham Kena Mental

Kamis, 10 Februari 2022 20:15 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Indra Citra Sena
Antonio Conte menyesali kekalahan dari Southampton yang harusnya bisa dihindari Tottenham Hotspur apabila para pemain dalam kondisi mental yang lebih baik. (Foto: REUTERS/David Klein)

INDOSPORT.COM - Manajer Tottenham Hotspur, Antonio Conte, mengaku kecewa dengan performa timnya kala digebuk Southampton 2-3 dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022, Kamis (10/2/22) dini hari WIB.

Kesulitan dalam pembuatan keputusan saat memegang bola dianggapnya jadi alasan kenapa mereka keok. Tottenham sebenarnya memulai pertandingan dengan cukup baik dengan unggul lebih dulu di menit ke-18 lewat bunuh diri Jan Bednarek.

Armando Broja memang sempat membuat Southampton kembali menyamakan skor lima menit kemudian, namun di menit ke-70 Son Heung-min bisa membawa tuan rumah unggul lagi.

Hanya saja The Saints kemudian jadi yang tersenyum paling akhir setelah di 10 menit terakhir mereka menambah dua gol lagi via aksi Mohamed Elyounoussi dan Che Adams. Kemenangan ini terasa makin manis usai gol Steven Bergwijn di injury time dianulir oleh wasit dan VAR.

Baca Juga
Baca Juga

Antonio Conte sebenarnya mulai menyukai permainan Tottenham, terutama di paruh kedua, namun masih belum konsisten. Menjaga emosi dan semakin mendisiplinkan pertahanan di matanya adalah kunci apabila hendak bangkit. 

"Tentu saja kami kecewa dengan hasil ini. Tottenham bermain bagus, namun membuat terlalu banyak kesalahan terutama dalam situasi menguasai bola. Inilah alasan kenapa kestabilan mental di dalam tim menjadi kurang baik," beber Conte kepada Sky Sports.

Baca Juga
Baca Juga

"Sudah ada perkembangan namun juga masih butuh banyak perbaikan. Di babak kedua kami menunjukkan peningkatan dan juga bikin gol tapi dalam bertahan masih banyak error," cetusnya.

"Kekalahan seperti ini harusnya bisa dihindari. Terutama karena kami sempat unggul 2-1 saat waktu mungkin tinggal menyisakan 15 sampai 20 menit. Ini bisa dijadikan pelajaran," tambah juru taktik asal Italia tersebut.


1. Batal Naik Peringkat

Hugo Lloris mencoba memenangkan bola atas Mohammed Salisu di laga Tottenham Hotspur vs Southampton (10/02/22). (Foto: REUTERS/David Klein)

Tanpa poin di pekan ke-24 Liga Inggris membuat Tottenham gagal memperbaiki posisi di klasemen sementara. Wakil London Utara tertahan di tangga ketujuh dan rawan digusur oleh tim-tim yang ada di bawahnya.

Beruntung Tottenham masih punya sejumlah laga tunda dan baru bermain 21 kali sejauh ini. Hanya saja situasi serupa juga dimiliki klub-klub seperti Arsenal, Wolverhampton Wandrers, dan Brighton-Hove Albion.

Sementara itu bagi Southampton mereka untuk sementara mengkokohkan diri di sepuluh besar. Pelatih Ralph Hassenhutl merasa kemenangan di Tottenham Hotspur Stadium adalah buah dari salah satu performa terbaik mereka sejauh ini.

SouthamptonTottenham HotspurAntonio ConteLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini