Liga 1: Banyak Pemain yang Pulih, Bintang Persib Kian Termotivasi Jelang Hadapi PSS
INDOSPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Erwin Ramdani, mengaku motivasinya berlipat untuk menghadapi PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-24 kompetisi Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (11/02/22).
Menurut Erwin, pulihnya beberapa pemain Persib setelah sempat absen lantaran harus menjalani karantina, menambah kekuatan dan kepercayaan diri tim kebanggaan Bobotoh untuk menghadapi PSS Sleman.
Sebagai informasi, menjelang pertandingan menghadapi PSS Sleman, beberapa pemain Persib yang sempat terpapar Covid-19 mulai pulih dan menjalankan program latihan bersama skuat Maung Bandung, di antaranya Ezra Walian, Nick Kuipers, dan Dedi Kusnandar.
Selain itu, Erwin Ramdani akan berusaha membawa skuat Maung Bandung meraih kemenangan, pasalnya tambahan tiga poin dibutuhkan untuk menjaga posisi di papan atas klasemen.
"Sebagai pemain tentunya sangat siap untuk pertandingan melawan Sleman, karena kita tahu ada beberapa pemain yang kembali dari karantina. Intinya kita sangat antusias untuk tetap bersaing di papan atas," kata Erwin saat konferensi pers secara virtual menjelang pertandingan, Kamis (10/02/22).
Sebelumnya Erwin sempat terpapar Covid-19 dan harus menjalani karantina, meski begitu tidak butuh waktu lama baginya untuk memulihkan kondisinya. Sehingga, bisa tampil saat menghadapi Bhayangkara FC.
Menurut Erwin, kondisinya tetap terjaga selama menjalani karantina, pasalnya dia tetap menjalankan program latihan mandiri. Sehingga, saat kembali ke tim bisa langsung mengikuti materi latihan yang diberikan oleh pelatih.
1. Berikan yang Terbaik
"Kalau saya pribadi sih, saya kan kena covid cuma dua hari Alhamdulillah, jadi secara fisik tidak masalah. Karena di masa karantina pun sebagai pemain profesional kita tetap menjaga kondisi, menjaga kebugaran," ungkapnya.
Bermodalkan kondisi yang bugar, Erwin akan berusaha menampilkan permainan terbaiknya, agar tim kebanggaan Bobotoh bisa meraih hasil maksimal dan tetap berada di papan atas klasemen Liga 1 2021-2022. "Saya harap besok bisa menunjukkan permainan yang terbaik," ujar pemain yang menggunakan nomor punggung 93 di Persib Bandung ini.