x

Kenang Trio BBJ Persipura, Beto Goncalves Akui Berat Lawan Boaz Solossa

Selasa, 22 Februari 2022 21:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
Alberto Goncalves dan Boaz Solossa, striker Timnas Indonesia dan mantan pemain Persipura Jayapura.

INDOSPORT.COM - Pada periode 2008-2009, ada trisula yang sangat ditakuti di Liga Indonesia, yaitu trio BBJ: Beto Goncalves, Boaz Solossa, dan juga Ernest Jeremiah.

Meski Persipura Jayapura terhenti di semifinal Liga Indonesia 2007, namun trio BBJ justru mengamuk di Liga Indonesia 2008, lalu mengantarkan Persipura juara.

Tak hanya sekadar juara, torehan ketiga pemain itu pada Liga Indonesia 2008 juga sangat menakjubkan, bahkan di luar nalar.

Bagaimana tidak, dalam daftar top skor, Persipura menempatkan Boaz Solossa dan Beto Goncalves dalam tiga besar pencetak gol terbanyak, bersama Cristian Gonzales.

Baca Juga
Baca Juga

Boaz Solossa saat itu menjadi top skor dengan koleksi 28 gol, diikuti oleh Beto Goncalves dengan 23 gol, dan Ernest Jeremiah menyusul dengan 16 gol.

Dari trio BBJ, cukup menakjubkan karena Beto Goncalves masih aktif bermain di usia 41 tahun, bahkan Boaz Solossa juga tetap produktif mencetak gol di usia 35 tahun.

Maka dari itu, saat mendengar nama Boaz Solossa, Beto Goncalves mengaku langsung terkenang dengan perjuangan mereka saat masih bersama sama di Persipura Jayapura.

Baca Juga
Baca Juga

"Kalau Boaz, selain memang pemain top, pemain luar biasa, dia juga teman baik saya. Kami pernah juara dengan Persipura, waktu ada tiga striker di depan," ungkap Beto.

"BBJ, Beto, Boaz, Jeremiah, masyarakat Indonesia mungkin masih ingat waktu itu tahun 2009," sebut pemain naturalisasi tersebut, di tayangan Youtube Tiento ID.


1. Boaz di Mata Beto

Kapten Timnas Indonesia, Boaz Solossa.

Beto Goncalves baru saja meraih gelar top skor Liga 2 2021 bersama Persis Solo. Ia juga masih aktif bermain di Liga 1 2021-2022, membela tim Jawa Timur, Madura United.

Sementara Boaz Solossa, walaupun dikenal sebagai legenda hidup Persipura, tapi saat ini ia tercatat sebagai pemain Borneo FC, dan sudah mencetak tiga gol untuk timnya.

Walau gelarnya tahun ini lebih mentereng, Beto Goncalves mengaku tetap respek pada Boaz Solossa saat bertemu di Liga 1.

"Boaz itu memang sangat baik. Pokoknya kalau saya ketemu dia, kita masih cerita, ingat masa lalu kita saat main bersama di Persipura Jayapura," ungkap Beto Goncalves lagi.

"Tapi sekarang saya harus main melawan dia, saya harus respek kepada Boaz, karena dia punya cerita di sepak bola Indonesia, di Timnas, Persipura, sekarang di Borneo FC," pungkasnya.

Boaz SolossaPersipura JayapuraBeto GoncalvesLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1BRI Liga 1 2021-2022

Berita Terkini