x

APPI Berikan Donasi Rp417 juta untuk Keluarga Almarhum Kiper Tornado FC

Jumat, 25 Februari 2022 21:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
Dewan pembina APPI, Bima Sakti (kanan) menyerahkan donasi ke keluarga Alm kiper Tornado FC Pekan Baru. Foto: APPI

INDOSPORT.COM - Asosiasi pesepak bola profesional Indonesia (APPI) menyerahkan donasi senilai lebih dari Rp417 juta ke keluarga Taufik Ramsyah, ​​kiper Tornado FC dari Liga 3 yang meninggal dunia pada 21 Desember lalu.

APPI diwakili oleh Bima Sakti selaku anggota dewan pembina bertemu langsung dengan keluarga almarhum pada hari Rabu (23/02/22) lalu di Stadion Mini Universitas Riau, Pekanbaru.

Pelatih timnas Indonesia U-16 itu menyerahkan amanah dari hasil dari gerakan solidaritas 'Lelang Jersey Kiper'. Total ada Rp417.123.046 yang berasal dari aksi solidaritas yang diselenggarakan sejak akhir bulan Desember 2021 lalu.

Baca Juga
Baca Juga

Keluarga Alm. Taufik juga akan memberikan sebagian dari hasil lelang ini untuk donasi sosial di daerah Kuantan Singingi dan untuk pesepakbola lainnya yang mengalami kesulitan sebagai bentuk solidaritas.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pesepakbola yang telah turut serta dan juga para donatur dan teman-teman pecinta sepak bola yang telah mengikuti 'Lelang Jersey Kiper' ini," demikian pernyataan APPI.


1. Lelang Jersey

Penyerahan donasi ke keluarga Alm kiper Tornado FC Pekan Baru yang dilakukan oleh APPI. Foto: APPI

Para pemain yang melakukan lelang jersey adalah Joko Ribowo (PSIS Semarang), Imam Arief (PSIM Yogyakarta), Ega Rizky (PSS Sleman), Awan Setho (Bhayangkara FC), Dwi Kuswanto (Persela Lamongan), Kurniawan Kartika Ajie (Rans Cilegon FC), dan Adhitya Harlan (Barito Putera).

Baca Juga
Baca Juga

Kemudian ada juga Andritany Ardhiyasa (Persija Jakarta), M. Ridho (Madura United), Fitrul Dwi Rustapa (Persipura Jayapura), Teja Paku Alam, Made Wirawan (Persib Bandung), Nurhalimah (Timnas Putri), hingga Nadeo Argawinata (Bali United).

Seperti diketahui, Taufik Ramsyah, meninggal dunia setelah mengalami benturan kepala dengan pemain lawan saat Tornado FC melawan Wahana FC dalam laga lanjutan babak 6 besar Liga 3 zona Riau. Ia sempat menjalani operasi di rumah sakit di Pekanbaru, tapi tetap tak tertolong.

Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI)Bima SaktiLiga IndonesiaLiga 3Tornado FCTaufik Ramsyah

Berita Terkini