x

Dapat Porsi Latihan Khusus di Timnas U-19, Striker PSM Makassar Akui Lelah

Jumat, 18 Maret 2022 18:24 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
Latihan Timnas Indonesia U-19 sebelum berangkat TC ke Korea Selatan sebagai persiapan Piala Dunia U-20 2023 di Stadion Madya Senayan, Rabu (02/03/22).

INDOSPORT.COM - Enam penyerang Timnas Indonesia U-19 mendapat porsi latihan tambahan saat pemusatan latihan di Jakarta beberapa waktu lalu.

Mereka ditangani asisten pelatih Dzenan Radoncic yang merupakan eks striker Seongnam FC. 

Baca Juga

Dalam video YouTube PSSI, enam pemain yang dapat latihan khusus adalah Alfryanto Nico, Ricky Pratama, Arsa Ahmad, Rabbani Tasnim, Razza Fachrezi Aziz dan Ronaldo Kwateh.

Mereka diminta melakukan latihan finishing dengan kombinasi latihan fisik dengan intesitas tinggi.

Striker PSM Makassar, Ricky Pratama mengatakan latihan bersama Timnas U-19 cukup berbeda dengan di klub.

Baca Juga

Intensitas yang diberikan pelatih Shin Tae-yong sangat berat dan melelahkan. 

Namun, topskor Elite Pro Academy U-18 2021 menegaskan tak pantang menyerah.

Ricky Pramata mengincar satu tempat di skuat utama Timnas U-19. yang dipersiapkan ke Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga

"Kami diberikan latihan tambahan untuk striker buat penyelesaian akhir dan daya tahan fisik," tutur Ricky. 

"Latihannya sangat intens dan berat, tapi kami tetap berjuang. Latihannya keras jadi capek, tapi kami diminta disiplin, kerja keras dan pantang menyerah," imbuhnya. 


1. Panggilan Pertama

Latihan Timnas Indonesia U-19 sebelum berangkat TC ke Korea Selatan sebagai persiapan Piala Dunia U-20 2023 di Stadion Madya Senayan, Rabu (02/03/22).

Ini merupakan panggilan pertama Ricky Pratama ke Timnas Indonesia U-19 arahan Shin Tae-yong.

Baca Juga

Pemuda asal Sidoarjo, Jawa Timur itu bertekad memberikan penampilan terbaik selama pemusatan latihan di Korea Selatan. 

Ricky Pratama merupakan Akademi PSM U-18 yang tampil mengesankan di kompetisi Elite Pro Academy (EPA) 2021.

Bersama PSM, ia sudah mengoleksi 26 gol pada kompetisi tersebut.

Baca Juga

"Semoga latihan di Korea bisa tambah pengalaman dan bisa tembus skuat Piala Dunia U-20," harapnya. 


2. Persiapan Piala Dunia U-20

Latihan Timnas Indonesia U-19 sebelum berangkat TC ke Korea Selatan sebagai persiapan Piala Dunia U-20 2023 di Stadion Madya Senayan, Rabu (02/03/22).

Ricky Pratama termasuk pemain yang diboyong ikut pemusatan latihan Timnas U-19 di Korea Selatan.

Mereka dipersiapkan untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia. 

Timnas Indonesia U-19 akan menjalani sembilan pertandingan uji coba selama pemusatan latihan di Korea Selatan.

Calon lawannya adalah Universitas Youngnam, University Daegu,  Kimcheon U-18, Pohang U-18, Daegu U-18 hingga Timnas Korea Selatan U-20. 

PSSIKorea SelatanPiala Dunia U-20Timnas IndonesiaBola InternasionalTimnas Indonesia U-19Shin Tae-yong

Berita Terkini