x

Dibantu David Alaba, Real Madrid Pantau Situasi Sayap Terpinggirkan Bayern Munchen

Jumat, 1 April 2022 03:05 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Dibantu David Alaba, Real Madrid Pantau Situasi Sayap Terpinggirkan Bayern Munchen, Serge Gnabry.

INDOSPORT.COM - Pemain sayap Bayern Munchen, Serge Gnabry, dikabarkan tengah menjalin kontak dengan Real Madrid yang dikabarkan tengah berminat untuk mendatangkan pemain sayap baru.

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, dikabarkan tengah menjalin kontak dengan calon pemain baru di bursa transfer musim panas 2022 nanti.

Baca Juga

Dilansir dari Sport Bild, nama yang dimaksud adalah pemain sayap Bayern Munchen, Serge Gnabry. Pemain tersebut memang dikabarkan tengah tak jelas masa depannya bersama Bayern Munchen, lantaran belum mendapatkan kepastian perpanjangan kontrak.

Dengan usianya yang masih 26 tahun, pemain sayap timnas Jerman ini akan jadi tambahan bagus untuk Real Madrid pada musim 2022/2023 nanti.

Baca Juga

Salah satu sosok yang meminta Real Madrid untuk mendatangkan Gnabry dari Bayern Munchen ialah David Alaba, yang sekarang menghuni lini belakang.

Alaba memang salah satu mantan pemain andalan Bayern Munchen yang dikenal bisa bermain di berbagai macam posisi, bek sayap, bek tengah, bahkan pemain sayap.

Pemain timnas Austria ini datang ke Real Madrid pada musim panas 2021 dengan status bebas transfer, usai tak menemui kesepakatan perpanjangan kontrak dengan Bayern Munchen.

Baca Juga

Serge Gnabry sendiri merupakan salah satu pemain yang kariernya cenderung stabil usai bergabung ke Bayern Munchen pada 2017 lalu.

Dia mampu menjadi salah satu pemain terbaik di Bundesliga dan juga menjadi andalan di tim nasional Jerman.


1. Ingin Gnabry, Real Madrid Kurang Pemain di Sayap

Gnabry melakukan tendangan ke gawang sevilla.

Ketertarikan Real Madrid kepada Gnabry disebabkan kurangnya pemain di sektor sayap, usai beberapa pemain senior yang dimiliki tak tampil maksimal.

Sebut saja pemain-pemain seperti Gareth Bale yang akan hengkang dengan status bebas transfer pada musim panas 2022 nanti.

Baca Juga

Selain itu ada bintang timnas Belgia, Eden Hazard, yang performanya cukup buruk sejak didatangkan dari Chelsea dan tak lagi punya masa depan di Real Madrid.

Di luar Hazard dan Bale, ada nama Marco Asensio, yang posisinya serupa dengan Gnabry. Asensio akan menentukan langkah Real Madrid untuk mencari pemain sayap baru, mengingat sang pemain dikabarkan juga akan bergabung dengan Juventus di musim panas 2022 nanti.

Baca Juga

Gnabry juga akan jadi pelapis bintang timnas Prancis, Kylian Mbappe yang akan didatangkan pada musim panas 2022 juga dengan status bebas transfer.

Namun demikian, kabarnya antara Real Madrid dan Bayern Munchen masih sangat jauh dari kata sepakat dan hanya terjadi kontak biasa mengenai Serge Gnabry.

David Alaba justru menjadi pihak yang sangat getol agar transfer Gnabry ke Real Madrid bisa segera terwujud, mengingat sang pemain mulai tak betah di Bayern Munchen.


2. Serge Gnabry Ingin Jajal Liga Inggris

Gnabry melakukan tendangan ke gawang sevilla.

Selain menjadi incaran Real Madrid, Gnabry juga diisukan akan kembali menjajal kemampuan di Liga Inggris.

Ada beberapa klub yang dikabarkan siap menampung sang pemain, salah satunya adalah raksasa Liga Inggris, Manchester United

Baca Selengkapnya: Akan Habis Kontrak, Buangan Arsenal Ini Dikejar Manchester United dan Liverpool

Real MadridBayern MunchenDavid AlabaLiga SpanyolSerge Gnabry

Berita Terkini