x

Pulang ke Estonia, Gelandang Asal Jepang Tinggalkan Persipura Jayapura

Rabu, 6 April 2022 17:25 WIB
Kontributor: Sudjarwo | Editor: Herry Ibrahim
Gelandang asal Jepang, Takuya Matsunaga tak lagi memperkuat Persipura Jayapura di musim depan.

INDOSPORT.COM - Gelandang asal Jepang, Takuya Matsunaga tak lagi memperkuat Persipura Jayapura di musim depan.

Taki, sapaan akrabnya, harus pulang ke Estonia usai gagal menyelamatkan Persipura dari degradasi Liga 1.

Baca Juga

Pasalnya, Taki memutuskan pulang ke Estonia (negara asal Istrinya) karena tak mungkin bisa bermain untuk Persipura di kompetisi Liga 2 musim depan. 

Seperti diketahui, regulasi Liga 2 tak memperbolehkan klub kontestan menggunakan jasa pelatih dan pemain asing.

Baca Juga

Itu sebabnya, gelandang enerjik asal Jepang itu mengambil keputusan berat untuk meninggalkan Indonesia.

"Kompetisi Liga 2 tidak bisa pakai pemain asing, jadi musim depan saya tidak bisa main dengan Persipura lagi," ujar Takuya Matsunaga kepada awak media INDOSPORT, Rabu (06/04/22).

Baca Juga

1. Terbentur Regulasi

Gelandang asal Jepang, Takuya Matsunaga tak lagi memperkuat Persipura Jayapura di musim depan.

Taki tak bisa melanjutkan karirnya bersama tim Mutiara Hitam karena terbentur regulasi Liga 2 yang tak memperbolehkan klub kontestan menggunakan jasa pemain asing.

Baca Juga

Karena regulasi tersebut, ia bersama pelatih Angel Alfredo Vera dan tiga rekannya, Yevhen Bokhashvili, Ramiro Fergonzi dan Hedipo Gustavo harus angkat kaki dari skuad tim Mutiara Hitam.

Terlebih, sampai saat ini dia mengaku belum mendapatkan tawaran dari klub lain di kompetisi Liga 1.

Baca Juga

"Saya belum ada klub baru, saya pulang ke Estonia dulu," ungkapnya.

Taki sendiri bergabung ke Persipura usai membela Kalteng Putera. Taki bergabung pada tahun 2020 lalu saat Persipura masih dilatih Jacksen Tiago.


2. Dede Sulaiman Bertahan

Kiper Persipura Jayapura, Dede Sulaiman / Sudjarwo

Salah satu kiper Persipura Jayapura, Dede Sulaiman menyatakan kesetiaannya meskipun timnya itu telah terdegradasi ke kompetisi Liga 2. Dede masih ingin bertahan di Persipura.

Kiper asal Jakarta itu mengaku masih berkeinginan memperkuat Persipura di kompetisi Liga 2, namun ia bergantung pada keputusan manajemen klub.

"Keinginan saya bermain di Persipura tetap masih ada. Tapi saya kembalikan lagi ke manajemen klub Persipura," ungkap Dede kepada awak media INDOSPORT.

Dede sendiri mengaku, sampai saat ini, dirinya belum melakukan pembicaraan dengan manajemen Persipura perihal masa depan atau kontrak kerjanya.

"Sampai saat ini, saya belum ada pembicaraan kontrak dengan manajemen Persipura," ujarnya.

Baca Selengkapnya:

Walau Terdegradasi dari Liga 1, Kiper Senior Ini Tetap Loyal dengan Persipura

Bursa TransferPersipura JayapuraLiga IndonesiaLiga 1Takuya MatsunagaLiga 1 2021

Berita Terkini