x

Bukan Berardi, Inilah Winger Klub Rival yang Segera Merapat ke AC Milan

Kamis, 7 April 2022 00:46 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Isman Fadil
Satu winger anyar tengah mendekat ke San Siro markas AC Milan. Sosok yang dimaksud bukanlah Domenico Berardi melainkan Dries Mertens milik Napoli.

INDOSPORT.COM - Satu winger anyar tengah mendekat ke San Siro markas AC Milan. Sosok yang dimaksud bukanlah Domenico Berardi.

I Rossoneri julukan AC Milan memang tengah pasang kuda-kuda untuk belanja pemain dalam bursa transfer musim panas nanti.

Baca Juga

Salah satu fokus yang jadi pembenahan AC Milan adalah winger kanan. Pasalnya, dua pemain yang memaku posisi tersebut yaitu Alexis Saelemaekers dan Junior Messias gagal menunjukkan penampilan yang impresif.

Di musim ini saja, Saelemakers serta Junior Messias baru berkontribusi dengan sumbangan 5 gol serta 3 assist.

Statistik yang jauh dari kata lumayan jika dibandingkan dengan Rafael Leao yang tampil gacor dengan catatan 11 gol serta 6 assitnya.

Baca Juga

Tak pelak jika I Rossoneri berniat mendatangkan winger anyar dalam waktu dekat. Sejumlah nama dibidik, mulai dari Steven Bergwijn (Tottenham Hotspur), Federico Bernardeschi (Juventus) hingga Noa Lang (Club Brugge).

Akan tetapi, dari sekian nama tersebut Domenico Berardi lah yang paling santer diisukan bakal menjadi pengganti Saelemakers maupun Messias.

Selain pertimbangan ekonomi, Berardi juga sudah terbukti ampuh di Liga Italia musim ini dengan catatan 14 gol plus 14 assistnya.

Baca Juga

Akan tetapi, kabar gres dari Fichajes menyebut jika Dries Mertens lah yang berpotensi merapat ke AC Milan dalam waktu dekat.

Menurut media Spanyol itu, I Rossoneri kepergok tengah mendekati winger Napoli tersebut, bahkan AC Milan sudah menawarkan kontrak berdurasi 2 tahun pada Dries Mertens.


1. Mertens ke AC Milan

Dries Mertens pemain Napoli mencium tropi pada akhir pertandingan melawan Juventus.

Masa bakti Dries Mertens bersama Napoli sendiri akan berakhir pada Juni 2022 mendatang. Hingga saat ini, pemain berusia 34 tahun tersebut belum juga memperanjang kontraknya.

Sejatinya, menurut Fichajes Dries Mertens berniat bertahan di Stadion Diego Armando Maradona musim depan. Akan tetapi ia ragu dengan proyek klub.

Baca Juga

Napoli juga dikabarkan tak yakin bakal terus bersama Mertens mengingat usia pemain asal Belgia tersebut sudah tidak muda lagi.

Di situlah AC Milan mengambil kesempatan dengan menjajaki peluang untuk memboyong Mertens secara free transfer musim panas nanti.

Managemen I Rossoneri di bawah komando Paolo Maldini dilaporkan sudah menyodori kontrak berdurasi 2 tahun jika Mertens bersedia merapat ke AC Milan.

Baca Juga

Saat ini, keputusan final berada di tangan Mertens. Jika ia setuju dengan tawaran Maldini, maka peresmian Mertens bakal tinggal menunggu waktu saja.

"AC Milan pada bagiannya, telah berada di belakang pemain internasional Belgia untuk beberapa waktu dan mereka akan menempatkan kontrak dua tahun di atas meja," tulis Fichajes.

"Mertens telah meminta selama beberapa minggu untuk memberikan jawaban pasti, tetapi saat ini ada peluang bagus bahwa dia akan mengenakan seragam Milan tahun depan," imbuh laporan tersebut.

Baca Juga

Meski sudah masuk usia senja namun Martens sendiro diyakini akan memberi efek signifikan bagi lini depan AC Milan andai pindah ke San Siro.

Bagaimana tidak, selama beberapa musim ia terbukti jadi sosok protagonis bagi Il Parteneopei. Tercatat, hingga saat ini ia sudah mengoleksi 144 gol plus 90 assist dalam 390 penampilannya di semua ajang.


2. Sosok Dries Mertens

Pemain Napoli, Dries Mertens sedang berusaha menghindari kejaran dari pemain Cagliari.

Dries Mertens sendiri merupakan pemain kelahiran Leuven, Belgia. Sejak dini ia menimba ilmu di beberapa klub Belgia mulai dari dari Anderlecht hingga KAA Gent.

Setelah beberapa tahun, ia kemudian merantau ke Belanda. Di sanalah penampilan Mertens meningkat hingga akhirnya Napoli menebusnya 2013 lalu dengan mahar 13 juta euro.

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanNapoliDries MertensAC Milan NewsBerita Bursa Transfer

Berita Terkini