x

Rawan Dijegal Liverpool, Rangnick Tuntut Skuad Manchester United Lakukan Hal Ini

Selasa, 19 April 2022 14:20 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Manchester United dituntut Ralf Rangnick untuk bermain solid dan agresif saat melakoni laga Liga Inggris melawan Liverpool, Rabu (20/04/22) dinihari WIB.

INDOSPORT.COM – Manchester United dituntut Ralf Rangnick untuk bermain solid dan agresif saat melakoni laga Liga Inggris melawan Liverpool, Rabu (20/04/22) dinihari WIB.

Manchester United dijadwalkan berkunjung ke Anfield untuk menjalani pertandingan penting melawan salah satu pesaing gelar Liga Inggris, Liverpool.

Baca Juga

Kunjungan ke Merseyside ini merupakan salah satu dari tiga bentrokan penting berturut-turut bagi Setan Merah.

Setelah melawan Liverpool, Harry Maguire dkk juga akan menghadapi Arsenal dan Chelsea selama sembilan hari ke depan.

Saat ini, Setan Merah duduk di posisi kelima pada tabel Liga Inggris. Tabungan 54 poin membuat mereka bersaing dengan Arsenal dan terpaut tiga angka dari Tottenham Hotspur yang ada di urutan keempat.

Baca Juga

Man United tentu punya peluang kembali ke empat besar jika mereka berhasil memetik kemenangan atas pasukan Jurgen Klopp dalam laga nanti.

Dengan syarat lainnya, Arsenal dan Tottenham Hotspur kalah dari Southampton dan Brighton, sementara West Ham United ditahan imbang melawan Burnley pekan ini.

Meski demikian, hal tersebut tak akan mudah dicapai Manchester United. Pasalnya, performa Liverpool sedang bagus-bagusnya termasuk belum kalah dalam 8 pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Baca Juga

Bukan hanya itu saja, Mohamed Salah dkk juga mencatat 12 kali kemenangan dan seri 3 kali dalam laga kandang sejauh musim ini.

“Ya, itu tugas kami. Kami akan pergi ke sana (Anfield) bebsok dan mencoba mendapatkan tiga poin,” ujar Rangnick yang tak mau terganggu oleh statistik mentereng Liverpool, dilansir dari laman resmi klub.


1. Man United Harus Lakukan Ini Kontra Liverpool

Pemain Manchester United, Harry Maguire saat menghadapi Everton Reuters-Carl Recine

“Ini soal situasi kami dan setelah hasil akhir pekan lalu, kami masih mengincar posisi 4 besar. Jadi kami harus memenangkan hampir setiap pertandingan, dimulai besok (kontra Liverpool),” lanjutnya.

Rangnick tak memungkiri bahwa Manchester United saat ini berstatus underdog di Liga Inggris 2021-2022, bila dibandingkan dengan Liverpool yang bersaing demi gelar juara.

Baca Juga

Namun, juru taktik asal Jerman itu menekankan bahwa skuatnya bakal menaikkan level mereka demi meraih target tiga poin di laga nanti.

Demi mencapainya, Rangnick pun meminta Bruno Fernandes dkk untuk bermain lebih kompak dan agresif di lini depan. Lini belakang pun tak boleh melakukan kesalahan yang berujung kebobolan.

Baca Juga

“Yang pasti, kami harus lebih kompak dan lebih agresif, lebih banyak di depan depan tetapi tetap memastikan kami memiliki semua pemain di belakang bola,” sambung Rangnick.

Dengan Liverpool saat ini merupakan salah satu tim terbaik. Rangncik mewaspadai pasukan Jurgen Klopp sangat lihal menghasilkan peluang dan menciptakan momen berbahaya di sekitar kotak penalti.

Baca Juga

“Kami harus berada dalam pertahanan terbaik kami, tetapi masih memiliki formasi dan susunan pemain serta taktik permainan di mana kami bisa membahayakan diri kami sendiri.”


2. Manchester United Tanpa 5 Pilarnya Saat Hadapi Liverpool

Ekspresi kecewa Cristiano Ronaldo di laga Everton vs Man United (09/04/22). (Foto: Reuters/Carl Recine)

Manchester United mengonfirmasi lima pemain pentingnya bakal absen pada pertandingan Liga Inggris melawan Liverpool, Rabu (20/04/22) dinihari WIB.

Melansir dari laman resmi klub, Edinson Cavani, Scott McTominay, Luke Shaw dan Raphael Varane masih harus absen, setelah melewatkan dua laga Man United sebelumnya; kalah dari Everton dan menang atas Norwich.

Fred juga dipastikan masih absen. Dirinya ditarik keluar di babak pertama di Goodison Park karena mengalami cedera.

Selain kabar lima pemain yang dipastikan absen di laga Liverpool vs Manchester United, Rangnick elum memberikan kabar tebaru mengenai ketersediaan Cristiano Ronaldo untuk laga dinihari nanti.

Baca Selengkapnyaa: Manchester United Tanpa 5 Pilarnya Saat Hadapi Liverpool, Termasuk Ronaldo?

Manchester UnitedLiverpoolLiga InggrisBerita Liga InggrisRalf Rangnick

Berita Terkini