Hasil Liga Italia Genoa vs Juventus: Kemasukan Dua Gol Telat, Bianconeri Dipecundangi Tim Relegasi
INDOSPORT.COM - Berikut ini adalah laporan hasil pertandingan pekan ke-36 Liga Italia antara Genoa vs Juventus yang digelar pada Sabtu (07/05/22) pukul 02.00 WIB.
Sempat unggul lebih dulu, Il Bianconeri justru jadi korban comeback Il Grifone yang mampu menyarangkan dua gol di waktu penghabisan dan memborong tiga angka dengan skor akhir 2-1.
Juventus sebenarnya datang ke Luigi Ferraris dengan status unggulan mengingat dalam lima bentrokan terakhir kontra Genoa mereka selalu bisa menang.
Ditambah lagi Genoa adalah salah satu kandidat degradasi ke Serie B musim depan usai mereka masih bertengger di posisi 19 hingga kini.
Di atas kertas pun skuat Juventus jelas jauh lebih mentereng dan siapa saja akan menjagokan mereka untuk menang.
Hanya saja sepanjang babak pertama anak-anak asuh Max Allegri justru tampak kesulitan membongkar pertahanan rapat tim tuan rumah.
Bisa dibilang sengan sejumlah pemain rotasi yang diturunkan seperti Mattia De Sciglio, Arthue Melo, dan Moise Kean, Juventus jadi kehilangan sedikit ritme mereka.
Peluang terbaik si Putih-Hitam mungkin lahir di menit ketujuh usai Kean gagal menanduk dengan sempurnam crossing dari Paulo Dybala kendati punya kans cukup besar untuk mencetak gol.
Pada akhirnya babak pertama kebuntuan masih belum bisa dipecahkan. Skor kacamata bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda jeda.
1. Babak Kedua
Hanya tiga menit setelah rehat Juventus akhirnya bisa juga menjebol gawang Genoa kawalan Salvatore Sirigu.
Kombinasi Kean-Dybala melahirkan gol dengan presisi apik dari sang bintang Argentina yang pada akhir musim nanti akan pergi mencari klub baru.
Usai kemasukan, Genoa kemudian mulai melakukan perubahan dengan memasukkan Kelvin Yeboah dan Cale Ekuban dari bangku cadangan. Juventus pun ikut memasukkan kaki-kaki segar dalam diri Alex Sandro dan Denis Zakaria.
Setelah itu momentum masih jadi milik Juventus yang terus mencatatkan peluang demi peluang. Seperti dua percobaan Dusan Vlahovic yang masih bisa diamankan Sirigu plus satu tembakan Dybala yang menerpa tiang gawang.
Juventus bahkan nyaris mendapat hadiah penalti usai penyerang muda Marley Ake dijatuhkan Albert Gudmundsson di area terlarang pada menit 84 namun VAR kemudian meyakinkan wasit untuk mengoreksi keputusannya.
Momen kebangkitan Genoa kemudian datang tiga menit berselang dengan sukses Gudmundsson menempatkan diri untuk menerikma umpan terobosan dari Nadiem Amiri sebelum menaklukkan Wojciech Szczesny di tiang jauh.
Puncak drama kemudian hadir di menit 90+5 akibat wasit memberi Genoa penalti hasil pelanggaran De Sciglio atas Yeboah. Domenico Criscito kemudian maju sebagai algojo titik 12 pas dan tanpa kesulitan menunaikan tugasnya.
Pertandingan kemudian ditutup dengan skor 2-1 untuk kemenangan Genoa atas Juventus. Il Grifone menuai tripoin berharga yang saat ini membuat mereka hanya terpaut satu angka saja dari zona aman klasemen sementara Liga Italia 2021/2022.
Untuk Juventus, kekalahan ini membuat mereka batal menggusur Napoli dari peringkat ketiga namun posisi mereka masih akan aman dari kejaran AS Roma maupun Lazio.
2. Susunan Pemain Genoa vs Juventus
Genoa (4-2-3-1): Salvatore Sirigu, Silvan Hefti, leo Ostigard, Mattia Bani, Domenico Criscito, Milan Badelj, Pablo Galdames, Filippo Melegoni, Nadiem Amiri, Manolo Portanova, Mattia Destro
Juventus (4-3-3): Wojciech Szczesny, Juan Cuadrado, Leonardo Bonucci, Daniele Rugani, Mattia De Sciglio, Artur Melo, Fabio Miretti, Adrien Rabiot, Paulo Dybala, Dusan Vlahovic, Moise Kean